Sekda Lantik 234 Pejabat Eselon III dan IV

Selasa, 24 September 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2514

 Sekda Lantik 234 Pejabat Eselon III dan IV

(Foto: Reza Hapiz)

Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah melantik 234 pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Saya berharap semua yang hari ini dilantik bisa lebih produktif dengan orientasi kepada kepentingan masyarakat,

Saefulah mengatakan, pelantikan ini dilakukan salah satunya untuk menciptakan suasana baru dalam organisasi pemerintahan yang berjalan secara dinamis.

"Ini merupakan proses yang biasa. Saya berharap semua yang hari ini dilantik bisa lebih produktif dengan orientasi kepada kepentingan masyarakat," ujarnya, di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (24/9).

Saefullah menjelaskan, promosi, rotasi, dan mutasi tersebut juga tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2017 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah.

"Segera lakukan adaptasi dan tunjukkan kinerja yang baik, terutama yang berhubungan langsung dengan pelayanan masyarakat," terangnya.

Ia meminta, pejabat Eselon III dan IV yang baru dilantik untuk segera menyesuaikan arahan pimpinan terutama visi misi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2017-2022.

"Semua harus sinkron, kita tunaikan visi dan misi Pak Gubernur sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing," tandasnya.

Untuk diketahui, pejabat Eselon III dan IV yang baru dilantik akan bertugas di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) seperti, Badan Pajak dan Retribusi Daerah, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, serta Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik.

BERITA TERKAIT
Anies Lantik Dua Deputi Gubernur

Anies Lantik Dua Deputi Gubernur

Kamis, 12 September 2019 2479

Gubernur Lantik 15 Pejabat Tinggi Pratama dan Kepala BPK Perwakilan DKI Jakarta

Anies Lantik 15 Pejabat Tinggi Pratama dan Kepala BPKP DKI Jakarta

Senin, 08 Juli 2019 4739

Anies Lantik 1.125 Pejabat Eselon

Anies Lantik 1.125 Pejabat Eselon

Senin, 25 Februari 2019 5240

Sekda Ajak Kader Pokjanal Posyandu Lebih Inovatif dalam Pelayanan

Sekda Ajak Kader Pokjanal Posyandu Lebih Inovatif dalam Pelayanan

Rabu, 18 September 2019 1499

 Sekda Ingin Pordasi DKI Periode 2019-2023 Terus Ukir Prestasi

Sekda Ingin Pordasi DKI Terus Ukir Prestasi

Rabu, 11 September 2019 1499

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469055

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307889

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks