Stan Flona Kepulauan Seribu Hadirkan Miniatur Benteng Martello

Senin, 09 September 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2203

 Lampu Warna-Warni Bernuansa Romantis Hiasi Stand Flona Kepulauan Seribu

(Foto: Suparni)

Ada yang menarik dari stan flora dan fauna (flona) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Ya, untuk menarik minat pengunjung, dihadirkan miniatur Benteng Martello Pulau Kelor lengkap dengan hamparan pasir, perahu dan kolam ikan di stan tersebut.

Harapannya, keindahan dan promosi wisata Kepulauan Seribu bisa menjadi daya tarik bagi para wisatawan,

Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Kepulauan Seribu, Melinda Sagala mengatakan, untuk menghadirkan suasana romantic historic paradise dan menambah keindahan stan, pihaknya juga memasang lampu berwarna-warni.

"Lampu hias yang romantis ini semakin menegaskan keindahan wisata sejarah yang diusung Pemkab tahun ini," ujarnya, Senin (9/9).

Menurutnya, berbagai lampu hias warna-warni itu dipasang di batang tanaman dan pohon, di sudut-sudut replika serta tulisan di Benteng Martello, Pulau Kelor dan perahu nelayan yang diletakkan di dalam kolam ikan.

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menambahkan, berbagai spot wisata serta hamparan pasir dibuat mirip pesisir pantai yang ada di Kepulauan Seribu juga dipamerkan dalam Pameran Flona 2019 ini.

"Harapannya, keindahan dan promosi wisata Kepulauan Seribu bisa menjadi daya tarik bagi para wisatawan untuk mengunjungi wilayah Kepulauan Seribu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Kehutanan Jaksel Promosikan Vertical Garden di Flona Jakarta 2019

Sudin Kehutanan Jaksel Promosikan Vertical Garden di Flona Jakarta 2019

Sabtu, 07 September 2019 2328

Jakpus Usung Konsep

Jakpus Usung Konsep Metamorfosa di Pameran Flona 2019

Selasa, 27 Agustus 2019 3217

 Flona 2019 Usung Tema Ruang Hijau Jakartaku

Flona 2019 Usung Tema Ruang Hijau Jakartaku

Rabu, 04 September 2019 2843

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks