Kedewasaan dan Toleransi Warga Jakarta Diapresiasi

Kamis, 25 Desember 2014 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 5199

prasetyo edi

(Foto: doc)

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi mengapresiasi warga, Pemprov DKI dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) DKI Jakarta yang mampu menjaga situasi kondusif di ibu kota.

Ini bisa terwujud karena kedewasaan dan toleransi warga Jakarta sangat bagus

Terbukti, malam Natal, Rabu (24/12), warga Kristiani di Jakarta bisa menunaikan ibadah dengan rasa aman dan nyaman. Atas dasar itulah, dirinya pun yakin pada perayaan malam tahun baru nanti situasi di ibu kota tetap aman dan kondusif. Ini tak lain karena warga Jakarta semakin toleran dan sudah teruji kebersamaannya.

"Saya menjamin perayaan Natal dan tahun baru 2015 berjalan aman di Jakarta yang kita cintai bersama. Ini bisa terwujud karena kedewasaan dan toleransi warga Jakarta sangat bagus. Terbukti malam Natal kemarin Jakarta aman," ujar Edi Prasetyo Marsudi, di Jakarta, Kamis (25/12).

Ia pun mengimbau warga Jakarta untuk bahu membahu menjaga keamanan dan situasi kondusif di ibu kota secara terus menerus di masa mendatang.

"Dengan terciptanya keamanan di ibu kota, secara otomatis akan berdampak luas kepada masyarakat luar negeri. Pada saat bersamaan juga berpengaruh positif bagi daerah lain di tanah air. Karena Jakarta memang jadi barometer. Saya sangat berterima kasih kepada seluruh warga yang dengan penuh kesadaran menjaga keamanan Jakarta. Saya berharap hal ini akan terus berlangsung," kata Prass, sapaan akrabnya.

Dengan semakin meningkatnya keamanan Jakarta, lanjut Prass, maka perekenomian Jakarta akan terus tumbuh secara baik. Dengan begitu, secara otomatis pula angka pengangguran bisa ditekan.

"Jakarta ini milik kita bersama. Maka tanggung jawabnya berada di tangan seluruh warga Jakarta. Saya berharap, kondisi ini terus terjaga dengan baik. Misalnya, warga bersama-sama membantu aparat Pemprov DKI mengantisipasi dampak kemungkinan terjadi banjir di musim hujan saat ini. Kalau warga Jakarta kompak, semua masalah akan bisa diatasi dengan baik," katanya.

Sementara itu, Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) DKI Jakarta, Rico Sinaga menambahkan, selain kekompakan warga Jakarta, terwujudnya keamanan ini juga karena para pejabat dan elit politik di Jakarta tetap kompak dalam menjalankan amanah warga ibu kota.

"Saya minta kepada kawan-kawan di semua jajaran FKDM dari tingkat provinsi sampai tingkat kelurahan melakukan pemantauan dan pencegahan adanya upaya-upaya menganggu aktifitas perayaan Natal dan menjelang perayaan tahun baru 2015," tandasnya.

BERITA TERKAIT
61.780 Ribu Pengunjung Padati Ancol

61.780 Ribu Pengunjung Padati Ancol

Kamis, 25 Desember 2014 4782

jalan 3 in 1

Jakarta Bebas 3 in 1 Selama Empat Hari

Kamis, 25 Desember 2014 25078

kunjungan malam misa natal

Tinjau Malam Natal, Djarot Serahkan Bantuan

Rabu, 24 Desember 2014 3792

Misa Natal, Jalan Katedral Padat jhon

3.941 Personel Polisi Siaga di Malam Natal

Rabu, 24 Desember 2014 3406

Ribuan Jemaat Padati Misa di Katedral jhon kaban

Ribuan Jemaat Padati Misa di Katedral

Rabu, 24 Desember 2014 3414

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks