Dinas KUKMP Intensifkan Sosialisasi Tertib Berdagang Saat HBKB

Selasa, 27 Agustus 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1302

Dinas KUKMP Intensifkan Sosialisasi Tertib Berdagang Saat HBKB

(Foto: doc)

Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, serta Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta terus mengintensifkan sosialisasi Tertib Berdagang kepada para pedagang yang berjualan saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB).

Kesadaran menjaga kebersihan lingkungan

Kepala Dinas KUKMP Provinsi DKI Jakarta, Adi Ariantara mengatakan, Tertib Berdagang di kawasan HBKB menekankan dua poin penting yang harus dipatuhi pedagang. Pertama, membawa sapu dan keranjang sampah. Kedua, pedagang harus membersihkan area sekitar lapak dagangan setelah berjualan.

"Kami mendorong kesadaran mereka untuk menjaga kebersihan lingkungan karena itu menjadi tanggung jawab bersama," ujarnya, Selasa (27/8).

Adi menjelaskan, pihaknya akan mengerahkan 15 hingga 20 petugas perwakilan dari lima wilayah kota administrasi secara bergiliran tiap minggunya untuk melakukan sosialisasi dan pengendalian terhadap pedagang. Pengawasan akan dilakukan sepanjang Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin.

"Hari Minggu kemarin sudah untuk kali ketiga kita sosialisasi. Petugas kita menyosialisasikan, mengimbau, dan mengendalikan teman-teman pedagang. Ini akan menjadi rutinitas kita untuk mewujudkan Tertib Berdagang di kawasan HBKB," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dishub Buat Kanalisasi Jalur Sepeda di HBKB

Dishub Buat Kanalisasi Jalur Sepeda di HBKB

Minggu, 28 Juli 2019 2503

Wali Kota Jaksel Hadiri HBKB di Jl Warung Buncit Raya

Ratusan Warga Manfaatkan HBKB di Jalan Warung Buncit Raya

Minggu, 04 Agustus 2019 2536

Sudinhub Jakbar Sosialisasikan Ganjil-Genap Sambil Bagi Hadiah di HBKB

Sudinhub Jakbar Sosialisasikan Ganjil-Genap Sambil Bagi Hadiah di HBKB

Minggu, 25 Agustus 2019 1566

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks