Dishub Bakal Evaluasi Uji Coba Perluasan Ganjil Genap

Senin, 19 Agustus 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2125

Perluasan Ganjil Genap, Langkah Tepat Untuk Turunkan Pencemaran Udara

(Foto: Mustaqim Amna)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan melakukan evaluasi berkaitan dengan uji coba perluasan ganjil genap sebelum diberlakukan secara resmi.

Sepeda motor tidak dikenakan kebijakan ganjil genap

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, dalam pekan ini akan dilakukan kajian khusus dengan menampung semua masukan berkaitan pelaksanaan uji coba ganjil genap tersebut. Usai melakukan kajian, akan dilakukan uji publik terkait perluasan ganjil genap.

"Kami berharap pada 9 September 2019 perluasan ganjil genap sudah bisa diterapkan secara resmi dengan penindakan hukum," ujarnya, usai menjadi pembicara dalam talkshow Pengendalian Pencemaran Udara Jakarta Melalui Kebijakan Ganjil Genap dan Pembatasan Usia Kendaraan Bermotor, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (19/8).

Syafrin menjelaskan, kebijakan ganjil genap merupakan implementasi dari Intruksi Gubernur (Ingub) Nomor 66 Tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara.

"Untuk titik optimum implementasi adalah yang kita perluas menjadi 25 ruas jalan di seluruh wilayah DKI Jakarta. Sepeda motor tidak dikenakan kebijakan ganjil genap," tandasnya.

Untuk diketahui, Dishub DKI Jakarta melakukan kebijakan uji coba ganjil genap di 16 ruas jalan mulai 12 Agustus hingga 6 September 2019. Selama masa uji coba, pengendara yang melanggar masih sebatas diberikan peringatan atau belum dilakukan penindakan.

BERITA TERKAIT
Upaya Pemprov DKI Perbaiki Kualitas Udara Diapresiasi

Upaya Pemprov DKI Perbaiki Kualitas Udara Diapresiasi

Rabu, 14 Agustus 2019 1985

 Gubernur Luncurkan Aplikasi e-Uji Emisi

Anies Luncurkan Aplikasi E-Uji Emisi Terintegrasi DKI Jakarta

Selasa, 13 Agustus 2019 2689

Dinas Kehutanan Optimalkan Pengadaan Bibit Tanaman Secara Mandiri

Dinas Kehutanan Optimalkan Pengadaan Bibit Tanaman Secara Mandiri

Minggu, 18 Agustus 2019 4217

Area Gagen Dipeluas Untuk Dukung Penggunaan Angkutan Umum Terintegrasi di Ibu Kota

Area Ganjil-Genap Diperluas, Dukung Penggunaan Angkutan Umum Terintegrasi di Jakarta

Rabu, 07 Agustus 2019 2702

Hari Pertama Gage, Lalin di Jaktim Lancar

Hari Pertama Uji Coba Perluasan Ganjil Genap di Jaktim Lancar

Senin, 12 Agustus 2019 1588

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks