Aplikasi Layanan Lansia RSUD Tugu Koja Jadi Percontohan

Rabu, 14 Agustus 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3463

Aplikasi Layanan Lansia RSUD Tugu Koja Jadi Percontohan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Aplikasi layanan e-ladies bagi pasien lansia dan disabilitas yang diterapkan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tugu Koja, Jakarta Utara, dijadikan percontohan dan akan diterapkan ke RSUD lain di DKI Jakarta.

Implementasi di RSUD Tugu Koja ini bisa diaplikasikan ke RSUD lain,

Wakil Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Khafifah Any mengatakan, pihaknya sudah mendorong seluruh RSUD menampilkan inovasi untuk mempermudah dan meningkatkan layanan bagi masyarakat.

"Implementasi di RSUD Tugu Koja ini bisa diaplikasikan ke RSUD lain. Tidak hanya di Jakarta Utara tapi juga diduplikasi ke RSUD di wilayah lain," katanya, Rabu (14/8).

Meski belum bisa menerapkan layanan sesuai aplikasi e-ladies, lanjut  Khafifah, RSUD lain diharapkan dapat menerapkan kebijakan ramah pada disabilitas dan lansia.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Pemkot Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman menambahkan, aplikasi ini mempermudah lansia dalam memeriksakan dan menjaga kesehatannya sehingga bisa menjalani hidup sehat serta bahagia

Karena itu, lanjut Wawan, pihaknya akan lebih mengintensifkan sosialisasi pada masyarakat agar bisa mengakses layanan aplikasi e-ladies.

"Selain melalui perangkat masyarakat, sosialiasasi akan kita lakukan di setiap kesempatan yang memungkinkan," ujarnya.

Direktur Umum RSUD Tugu Koja. Nailah menjelaskan, ada empat menu dalam aplikasi ini, yaitu Ladies Call, Ladies Mall, Ladiea Roll dan Ladies Go.

Menu Ladies Call untuk memfasilitasi lansia dan disabilitas melakukan konsultasi melalui aplikasi, Ladies Mall mengingatkan waktu mengkonsumsi obat, Ladies Roll mengingatkan waktu kunjungan dan Ladies Go layanan pengantaran obat.

"Kami sudah siapkan unit khusus, didukung kendaraan operasional satu unit motor dan mobil untuk malayani pasien yang membutuhkan layanan antar obat serta layanan lain terkait aplikasi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

Selasa, 23 Juli 2019 5547

 Gubernur Luncurkan Aplikasi e-Uji Emisi

Anies Luncurkan Aplikasi E-Uji Emisi Terintegrasi DKI Jakarta

Selasa, 13 Agustus 2019 2516

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks