Kamis, 08 Agustus 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1111
(Foto: Suparni)
Tim verifikasi Lomba Kota Sehat tingkat nasional hari ini melakukan peninjauan di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.
Ketua tim verifikasi dari Ditjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI, Abdul Malik Setiabudi mengatakan, tim akan menilai lebih lanjut terkait sinergitas antara fasilitator yaitu Pemkab Kepulauan Seribu dengan forum kabupaten sehat sebagai indikator penilaian.
"Peninjauan lapangan ini untuk berdialog dan melihat langsung kondisi lapangan," ujar Abdul Malik, Kamis (8/8).
Tim juga melakukan peninjauan langsung faktor penunjang kesehatan di lingkungan masyarakat meliputi fasilitas kesehatan seperti RSUD, Puskesmas, IPAL komunal, dermaga.
"Selanjutnya, rumah sehat, SWRO dan lokasi wisata taman nasional Pulau Pramuka," jelasnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan dasar warga tidak hanya terkait dengan lomba kabupaten/kota sehat saja.
"Seperti pemenuhan air bersih melalui pengolahan air SWRO dan BWRO, transportasi untuk mobilisasi pembangunan dan perekonomian serta pemenuhan kebutuhan listrik warga," tandasnya.