Sudin LH Jakbar Targetkan Volume Sampah Diangkut ke Bantar Gebang Berkurang

Kamis, 01 Agustus 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1730

Pembuangan Sampah ke Bantargebang Ditargetkan Berkurang 30 Persen

(Foto: doc)

Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Barat, menargetkan volume sampah yang dibawa ke Bantar Gebang hingga 2020 nanti akan berkurang sampai 30 persen.

Kami optimistis pada 2020 nanti pengurangan sampah yang dibuang ke Bantar Gebang bisa mencapai target yang ditetapkan

Kepala Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Barat, Edy Mulyanto mengatakan, pengurangan volume sampah yang dibawa ke TPST Bantar Bebang sudah dilaksanakan pihaknya sejak Agustus 2017. Hingga saat ini, pengurangan sudah sekitar 19 persen.

"Kami optimistis pada 2020 nanti pengurangan sampah yang dibawa ke Bantar Gebang bisa mencapai target yang ditetapkan," ujar Edy, Kamis (1/8).

Untuk merealisasikan target tersebut, lanjut Edy, sebanyak 655 unit bank sampah unit (BSU) untuk pemilahan telah beroperasi di 56 kelurahan.

"Omzet dari pemilahan sampah di bank sampah induk (BESI) Satu Hati sejak Agustus 2017 hingga Juli 2019 mencapai Rp 9 miliar. Pada Agustus ini, kami akan menggelar sosialisasi massal ke seluruh wilayah RT dan RW," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pemkot Jakbar Akan Distribusikan 206 Germor Sampah

Pemkot Jakbar Akan Distribusikan 206 Gerobak Motor Pengangkut Sampah

Sabtu, 15 Juni 2019 3294

pasukan orange

Pemkot Jakbar Kerahkan 270 Petugas Kebersihan Saat Takbiran

Selasa, 04 Juni 2019 2038

2.676 Kendaraan Bermotor di Jakbar Diuji Emisi

2.676 Kendaraan Bermotor di Jakbar Telah Diuji Emisi

Selasa, 30 April 2019 1285

 Puluhan Kendaraan Dinas Pemkot Jakbar Diuji Emisi

75 Kendaraan Dinas Pemkot Jakbar Diuji Emisi

Selasa, 12 Maret 2019 1902

 Walikota Jakbar Distribusikan Bantuan 112 Unit Germor

112 Germor Sampah Didistribusikan ke 56 Kelurahan di Jakbar

Kamis, 07 Februari 2019 3351

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks