Rabu, 10 Juli 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1698
(Foto: doc)
Progres renovasi Kantor Kecamatan Tanjung Priok, Kecamatan Penjaringan serta Kantor Kelurahan Ancol, saat ini sudah memasuki tahap lelang. Ditargetkan, proses lelang segera rampung sehingga proses lanjutan renovasi bisa selesai tahun ini.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Utara, Manson Sinaga menjelaskan, proses renovasi total ketiga gedung pemerintahan itu
dilaksanakan tahun 2018 lalu. Kemudian pada tahun ini renovasi melanjutkan pengerjaan taman, halaman dan pagar kantor."Untuk kantor kecamatan berikut pengadaan lift. Kalau kantor kelurahan tidak," ujarnya, Rabu (10/7).
Dilanjutkan Manson, masing-masing Kantor Kecamatan Penjaringan dan Tanjung Priok dibangun setinggi lima lantai. Sedangkan Kantor Kelurahan sesuai standar tiga lantai.
Masing-masing, dianggarkan sekitar Rp 3 miliar untuk lanjutan renovasi kantor kecamatan. Sedangkan anggaran lanjutan renovasi Kantor Kelurahan Ancol sekitar Rp 800 juta.
"Harapan kita lelang bisa segera. Targetnya akhir tahun ini semua sudah rampung," tandasnya.