Saluran Penghubung Kantor Wali Kota Jakbar Dibersihkan

Senin, 08 Juli 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1503

Endapan Lumpur Saluran PHb Kantor Walikota Jakbar Dikuras

(Foto: Folmer)

Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat, mengeruk lumpur yang mengendap dalam saluran penghubung (PHB) di sekitar areal kantor wali kota, Jalan Raya Kembangan.  

Pengerukan endapan lumpur sudah dimulai sejak 1 Juli lalu dan diperkirakan rampung selama 30 hari.

Kepala Sudin SDA Jakarta Barat, Purwanti Suryandari mengatakan, pihaknya mengerahkan empat unit alat berat di antaranya dua amphibi mini, spider dan eksavator long up.  

"Pengerukan endapan lumpur sudah dimulai sejak 1 Juli lalu dan diperkirakan rampung selama 30 hari," ujar Purwanti, Senin (8/7).

Ia mengungkapkan, panjang saluran penghubung ini sekitar 890 meter dengan lebar 10 meter dan kedalaman lumpur sekitar 1.2 meter.

"Pengerukan sedimen lumpur hingga ke lapisan dasar. Diperkirakan total endapan yang akan diangkut sekitar 4.000 meter kubik," ungkapnya.

Ia menjelaskan, pengurasan endapan lumpur saluran PHB kantor wali kota merupakan salah satu program Pemkot Jakarta Barat terkait penataan kawasan Sentra Primer Barat.

"Setelah dikuras endapan lumpur, Sudin SDA Jakarta Barat akan membangun pengelolaan air limbah sehingga air  saluran PHB di kawasan Sentra Primer Barat jernih," jelasnya.

Masyarakat memberikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut. Mereka menilai kegiatan ini akan membuat lingkungan menjadi bersih, tidak menimbulkan bau dan kotor.  

“Saya kira ini waktu yang tepat melakukan pengerukan. Mumpung saluran air lagi mengalami pendangkalan,” tandas  Rachmat,warga Cengkareng, Jakarta Barat.

BERITA TERKAIT
 Sudin SDA Jakbar Komitmen Tuntaskan Penahanan Genangan di Jalan Patra

Pemkot Jakbar Fokus Tuntaskan Genangan di Jl Patra

Kamis, 05 Juli 2018 2856

93 Saluran Penghubung di Jakbar Diperbaiki

93 Saluran Penghubung di Jakbar Diperbaiki

Senin, 27 November 2017 1775

Sudin SDA Jakbar Fokus Tangani Genangan Air di Cengkareng

Sudin SDA Jakbar Fokus Tangani Genangan di Cengkareng

Kamis, 16 November 2017 2768

Puluhan Bangli di Saluran Phb Taman Kota Dibongkar

70 Bangunan di Saluran PHB Taman Kota Dibongkar

Rabu, 06 April 2016 2558

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks