PD Dharma Jaya Layani Pesanan Hewan Kurban

Jumat, 05 Juli 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 4231

Persediaan Hewan Qurban Dharma Jaya Sampai Ribuan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PD Dharma Jaya, salah satu BUMD milik Pemprov DKI Jakarta, siap melayani pesanan sapi, kambing dan domba untuk kurban Idul Adha.

Harga yang kami tawarkan terjangkau. Kesehatan dan pakan hewan juga sangat terjamin

Direktur PD Dharma Jaya, Johan Romadhon mengatakan, masyarakat dapat memesan hewan kurban melalui sambungan telepon maupun datang langsung ke kantor Dharma Jaya di Jalan Penggilingan Raya, Cakung, Jakarta Timur.

 

Johan mengungkapkan, meski pelaksanaan Idul Adha masih sekitar sebulan lagi, namun saat ini persediaan 3.000 ekor domba sudah banyak dipesan konsumen.  

"Harga domba seberat 30 kilogram sekitar Rp 2.750.000 atau kurang lebih untuk berat hidup per kilogramnya Rp 80 ribu," ujarnya, Jumat (5/7).

Selain domba, lanjut Johan, pihaknya juga menyediakan 2.000 ekor sapi, 100 ekor diantaranya jenis Simental, 100 ekor jenis Limosin dan sisanya jenis Sumba Ongole, Rote Ongole, dan Bali.

"Harga sapi jenis Sumba, Rote dan Bali berdasarkan berat hidup misalnya berat hidup 300 kilogram kami hargai Rp 18 juta. Lalu untuk Simental dan Limosin di bawah 600 kilogram berat hidup kami banderol Rp 65 ribu per kilogramnya, namun apabila di atas 600 kilogram berat hidup harganya Rp 70 ribu per kilogram," bebernya.

Menurut Johan, pesanan hewan kurban akan terus bertambah seiring dengan semakin dekatnya Idul Adha.  

"Kami masih bisa melayani permintaan Juli, namun saat mendekati Hari Raya Idul Adha atau Agustus sudah tidak bisa lagi. Harga yang kami tawarkan terjangkau. Kesehatan dan pakan hewan juga sangat terjamin," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dharma Jaya Berharap Dapat Jalin Kerjasama Dengan Dewan Masjid

PD Dharma Jaya Jajaki Kerja Sama dengan DMI

Senin, 01 Juli 2019 2671

Dharma Jaya Pastikan Stok Daging Aman Jelang Ramadan

Dharma Jaya Pastikan Stok Daging Aman Jelang Ramadan

Senin, 15 April 2019 2015

TPID DKI Bahas Rencana Kerja Program di Semester Dua

TPID DKI Bahas Rencana Kerja Program di Semester Dua

Rabu, 26 Juni 2019 1846

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks