Rabu, 03 Juli 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 1904
(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)
Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Pusat menggelar layanan jemput bola bina kependudukan (Binduk) di Jalan Kembang Raya, Kwitang, Senen.
"Kami buka semua jenis pelayanan kependudukan mulai dari akta kelahiran, KTP, Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK) dan Surat Keterangan Domisili Sementara (SKDS)," ujar Remon Mastadian, Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Pusat, Rabu (3/7).
Dikatakan Remon, berdasarkan data per pukul 15.00, tercatat sudah 368 orang terlayani dalam binduk kali ini dengan rincian172 mengurus KIA, 45 akta kelahiran, 35 KTP, 101 SKDS dan 15 KK.
"Kita
tutup di pukul 18.00," ucapnya.Di tempat yang sama, Camat Senen, Ronny Jarpiko mengapresiasi layanan binduk yang digelar di wilayahnya hari ini.
"Saya harap masyarakat memberitahukan layanan ini satu sama lain supaya makin banyak yang sadar mengurus administrasi kependudukan," harapnya.
Sementara itu, Dede (30) salah seorang warga Kwitang mengaku sangat senang bisa mengurus KIA dengan mudah dan cepat melalui layanan ini.
"Ternyata gampang mengurusnya, persyaratannya juga. Lebih cepat kalau ada pelayanan jemput bola kayak gini," tandasnya.