60 Pelajar di Pulau Untung Jawa Diedukasi Budaya Betawi

Senin, 24 Juni 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2614

Peringati HUT DKI Jakarta, Jejak Seribu Edukasi Budaya Betawi

(Foto: Suparni)

Sebanyak 60 pelajar SD dan SMP di Pulau Untung Jawa diedukasi  kebudayaan Betawi oleh komunitas Jejak Seribu.

Harapannya, peserta lebih cinta terhadap budaya Betawi,

Kegiatan yang digelar sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-492 Kota Jakarta tersebut digelar di RPTRA Amiterdam Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

"Harapannya, peserta lebih cinta terhadap budaya Betawi," ujar Sam Alamsyah, perwakilan dari komunitas Jejak Seribu, Senin (24/6).

Menurutnya, pihaknya bersama Lembaga Kebudayaan Betawi (LKB) mengedukasi peserta berupa pelatihan tari Betawi, pelatihan membatik, dan nonton bareng film tentang Jakarta dan tradisi Betawi.

"Peserta cukup antusias mengikuti hingga kegiatan selesai," tuturnya.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad yang turut hadir menyaksikan kegiatan tersebut mengaku, mendukung kegiatan edukasi literasi seperti ini.

"Sangat positif, kami sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak muda Kepulauan Seribu ini agar tradisi Betawi tidak punah oleh zaman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Ratusan Siswa di Kelurahan Pulau Panggang Diedukasi Soal Kemaritiman

Ratusan Siswa di Kelurahan Pulau Panggang Diedukasi Soal Kemaritiman

Jumat, 03 Mei 2019 1551

Festival Pulau Bercerita Digelar Meriah di Pulau Tidung

Festival Pulau Bercerita Digelar Meriah di Pulau Tidung

Sabtu, 27 April 2019 1895

Festival Pulau Bercerita Digelar Meriah di Pulau Tidung

Festival Pulau Bercerita Digelar Meriah di Pulau Tidung

Sabtu, 27 April 2019 1895

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks