Saluran Air di Jalan Krekot Jaya Dikeruk

Senin, 17 Juni 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 1933

Saluran Air di Jalan Krekot Jaya Dikeruk

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, melakukan pengerukan saluran air di Jalan Krekot Jaya, RW 07, Kelurahan Pasar Baru.

Mengerahkan 28 petugas

Kepala Satpel SDA Kecamatan Sawah Besar, Nanang Gusnadi mengatakan, panjang saluran yang dikeruk mencapai 400 meter dengan lebar 60 sentimeter dan tinggi 90 sentimeter.

"Pengerjaan sudah dimulai sejak 14 Juni 2019 dengan mengerahkan 28 petugas. Sedimentasi lumpur dan sampah yang memicu terjadinya pendangkalan kita angkat," ujarnya, Senin (17/6).

Nanang menjelaskan, pengerukan sedimen tersebut merupakan usulan dari warga Kelurahan Pasar Baru yang disampaikan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun lalu.

"Sedimen yang sudah berhasil kita angkat mencapai 150 karung. Pengerukan saluran di sini ditargetkan rampung pada pekan depan," terangnya.

Sementara, salah seorang warga RW 07, Kelurahan Pasar Baru, Friandana mengaku sangat bersyukur dengan adanya pengerukan saluran air tersebut.

"Kami berharap saluran pembuangan dari rumah tangga tidak lagi tersumbat, dan tidak ada lagi genangan air saat musim hujan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Satpel SDA Kecamatan Senen Keruk Saluran Air Jl Letjend Soeprapto

Saluran di Jalan Letjen Suprapto Dinormalisasi

Selasa, 26 Februari 2019 1729

 PPSU Gunung Sahari Utara Menata Depo TPS di Jl Gunung Sahari 7

Kawasan TPS Depo Bersama Dibersihkan

Jumat, 17 Mei 2019 2125

 Saluran Jalan Minangkabau Dikuras

500 Karung Lumpur Diangkat dari Saluran Air Jalan Minangkabau

Senin, 27 Mei 2019 1534

Saluran Air Jalan Kalibata Tengah III

Saluran Air Jalan Kalibata Tengah III Dibersihkan

Sabtu, 15 Juni 2019 1979

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks