Sudin Parbud Bakal Gelar Seribu Island Indie Festival Pulau Tidung

Selasa, 11 Juni 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2285

 Sudin Parbud Akan Gelar Seribu Island Indie Festival Pulau Tidung

(Foto: Suparni)

Untuk memeriahkan perayaan HUT DKI Jakarta ke-492, Suku Dinas (Sudin) Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu akan menggelar Seribu Island Indie Festival di area Jembatan Cinta, Pulau Tidung Kepulauan Seribu Selatan. 

Alhamdulillah, persiapan dari mulai promo hingga paket wisata semuanya lancar tinggal tunggu pelaksanaan saja

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia mengatakan, kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 22 Juni mendatang.

"Alhamdulillah, persiapan dari mulai promo hingga paket wisata semuanya lancar tinggal tunggu pelaksanaan saja," ujarnya, Selasa (11/6).

Selain untuk perayaan hari jadi kota Jakarta juga untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu.

Dalam kegiatan tersebut pihaknya akan menampilkan grup musik indie tanah air seperti; Pusakata, Sisitipsi, Alviandra Project, Rio Febrian dan Danilla, yang siap menghibur wisatawan pagi hingga malam hari.

"Target kita bisa mendatangkan 1000 wisatawan ke Pulau Tidung," harapnya.

Ditambahkannya, untuk menarik wisatawan pihaknya juga tetap menampilkan kearifan lokal dengan melibatkan warga dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) untuk menggelar bazar makanan khas Pulau Tidung seperti; keripik sukun, manisan rumput laut.

"Selain itu ada keripik ikan dan berbagai produk kerajinan tangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Libur Lebaran, Kepulauan Seribu Dikunjungi 57.700 Wisatawan

Libur Lebaran, Kepulauan Seribu Dikunjungi 57.700 Wisatawan

Senin, 10 Juni 2019 2338

Wisatawan Mulai Padati Pantai Pasir Perawan

Wisatawan Mulai Padati Pulau Pari

Jumat, 08 Maret 2019 2921

29 Oktober-1 November, Disparbud Gelar JMF di Ancol

Jakarta Music Festival Digelar 29 Oktober

Senin, 26 Oktober 2015 4703

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks