Minggu, 14 Desember 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Agustian Anas 6721
(Foto: doc)
Warga yang menghuni bangunan liar di RW 07, 08, dan 012, Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat terpaksa membongkar sendiri rumah mereka. Sebab, lokasi yang ditempati warga sekarang akan dibangun jalan inspeksi.
"Hari ini ada sekitar 150 bangunan permanen dan semi permanen yang telah dibongkar sendiri pemiliknya dari total 450 bangunan yang ada. Saat ini pembongkaran masih berlangsu
ng," ujar Fauzi, Camat Gambir, Minggu (14/12).Pihaknya, kata Fauzi, memberikan waktu hingga Senin (22/12) mendatang kepada warga untuk membongkar sendiri bangunan mereka.
"Warga masih mempunyai waktu seminggu lagi. Kami juga siapkan truk untuk mengangkut puing-puing sisa pembongkaran," katanya.
Pemerintah Kota Jakarta Pusat, lanjut Fauzi, juga memfasilitasi warga korban gusuran untuk pulang ke kampung halaman masing-masing.
"Kami akan siapkan bus untuk warga pulang ke kampung halamannya serta memberikan bantuan untuk anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah," ungkapnya.