Hari Buruh, 183 Kartu Pekerja Dibagikan di Kantor Wali Kota Jaktim

Rabu, 01 Mei 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1791

Ribuan Buruh Rayakan May Day di Kantor Wali Kota Jaktim

(Foto: Nurito)

Sebanyak 183 Kartu Pekerja dibagikan oleh Sudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Timur saat Hari Buruh (May Day) di halaman kantor Wali Kota Jakarta Timur.

Kartu pekerja dibagikan sebanyak 183 kartu

Kasudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Timur, Galuh mengatakan, untuk pelaksanaan Hari Buruh kali pihaknya membagikan sebanyak 183 Kartu Pekerja.

"Kartu Pekerja dibagikan sebanyak 183 kartu," tuturnya, Rabu (1/5).

Dijelaskan Galuh, kartu tersebut dapat dimanfaatkan pekerja.

Ia menambahkan, dalam kegiatan yang difasilitasi Pemerintah Kota Jakarta Timur itu para buruh menggelar orasi dan bernyanyi bersama. Kegiatan tersebut juga diwarnai dengan pemberian santunan untuk anak yatim piatu dan dhuafa. Kemudian pengobatan gratis, donor darah, pemberian Kartu Pekerja, senam bersama, bazar hingga panggung hiburan.

"Selain itu, berbagai hadiah menarik juga diberikan kepada buruh," jelasnya

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar mengatakan, peringatan Hari Buruh ini merupakan yang ketiga kalinya digelar di halaman kantor wali kota.

Kegiatan ini diikuti sekitar 2.500 buruh dari berbagai elemen dan berjalan lancar atas kerja sama berbagai pihak.

Menurutnya, peringatan Hari Buruh kali ini digelar dengan tertib di Kantor Wali Kota Jakarta Timur.

"Harapannya, peringatan Hari Buruh yang tertib ini semakin dipertahankan dan kesejahteraan buruh juga semakin membaik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Peringati Bulan K3 Tahun 2019

24 Ribu Kartu Pekerja Ditargetkan Terdistribusi Tahun Ini

Selasa, 15 Januari 2019 4415

Anies Bahas Peningkatan Kesejahteraan Pekerja

Anies Bahas Peningkatan Kesejahteraan Pekerja

Kamis, 25 Oktober 2018 3606

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks