Kamis, 18 April 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1400
(Foto: Folmer)
Sebanyak 16 Kelompok PKK kelurahan dan delapan kelompok siswa dari beberapa sekolah kejuruan di Jakarta Barat, Kamis (18/4), mengikuti lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang, Aman (B2SA) dan olahan hasil ternak yang digelar Sudin Ketahanan Pangan, Pertanian dan Kelautan (KPKP) di Puri Kembangan.
Ketua TP PKK Jakarta Barat, Inad Luciawati Rustam mengungkapkan, keikutsertaan PKK dalam lomba ini merupakan salah satu bagian kemitraan dalam mensukseskan program pembangunan di Jakarta Barat.
“
Semoga lomba ini dapat menambah ilmu dan membawa manfaat bagi kader PKK Jakarta Barat, " ujarnya.Sekretaris Kota Jakarta Barat, Eldi Andi menambahkan, melalui lomba ini akan dihasilkan berbagai macam menu baru dari bahan pokok pertanian dan peternakan yang mengandung gizi seimbang.
"Untuk itu, perlu diperhatikan pola konsumsi dan keseimbangan jenis pangan yang memenuhi standar gizi," tandasnya.