Anies Buka Musrenbang Tingkat Provinsi

Rabu, 10 April 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Budhy Tristanto 1906

 Anies Buka Musrenbang Tingkat Provinsi

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membuka musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) tingkat provinsi di Balai Kota, Rabu (10/4). Kegiatan ini akan berlangsung selama enam hari.  

Mulai sekarang kita memiliki pendamping di level RW, ada mahasiswa juga yang terlibat sehingga proses diskusi yang terjadi jauh lebih konstruktif.

Dalam arahannya, Anies mengatakan bahwa kegiatan Musrenbang kali ini pendekatannya berbeda dengan sebelumnya, karena melibatkan mahasiswa sebagai pendamping warga sejak pelaksanaan di level RW. Sehingga usulan yang diajukan lebih terkoordinir dan berkualitas.

"Mulai sekarang kita memiliki pendamping di level RW, ada mahasiswa juga yang terlibat sehingga proses diskusi yang terjadi jauh lebih konstruktif," ujar Anies.

Anies juga mengapresiasi keterlibatan anggota DPRD yang ikut berdiskusi dengan masyarakat pada pelaksanaan Musrenbang mulai dari tingkat RW hingga kota.  

"Di situ juga ada keterlibatan teman-teman anggota dewan. Izinkan kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi," tutur Anies.

Melalui Musrebang ini, Anies berharap transformasi budaya warga bisa terbangun dalam menyikapi kebutuhan dasarnya dengan mengajukan langsung ide dan gagasan kepada pemerintah.  

"Saya harap warga bisa melihat dan mendorong untuk lebih dari sekadar urusan teknis," tandasnya.  

Turut hadir dalam acara ini, Sekjend Kemendagri Adhi Prabowo, Wakil Ketua DPRD DKI Tri Wichaksana, Kepala BPK DKI Yuan Candra Djaisin, Kepala Kantor Bank Indonesia DKI Trisno Nugroho, jajaran Forkopimda DKI, serta enam pejabat wilayah administratif, dan pimpinan SKPD.

BERITA TERKAIT
 Buka Musrenbang Jaktim 2019, Anies Apresiasi Terobosan Walikota

Anies Buka Musrenbang Tingkat Kota Jakarta Timur

Kamis, 28 Maret 2019 2111

       Anies Bakal Perbanyak Jembatan Penghubung Antar Kampung

Anies Bakal Perbanyak Jembatan Penghubung Antar Kampung

Kamis, 28 Maret 2019 2351

Pemkab Kepulauan Seribu Gelar Musrenbang Tingkat Kabupaten

Peningkatan Sektor Pariwisata Masih Menjadi Prioritas

Jumat, 22 Maret 2019 2199

Pemprov DKI Ingin Tingkatkan Kerja Sama dengan Negara Asia Pasifik

Pemprov DKI Ingin Tingkatkan Kerja Sama dengan Negara Asia Pasifik

Selasa, 09 April 2019 1877

Pemprov DKI Apresiasi Keluarga Pejuang Kemerdekaan

Pemprov DKI Apresiasi Keluarga Pejuang Kemerdekaan

Selasa, 09 April 2019 1522

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks