Anak Usia Dini Dikenalkan Profesi Petugas Damkar

Kamis, 04 April 2019 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 6028

 55 Murid PAUD Diperkenalkan Profesi Petugas Pemadam Kebakaran

(Foto: Nurito)

Puluhan siswa pendidikan anak usia dini (PAUD) dikenalkan profesi petugas pemadam kebakaran (Damkar) di Pos Sektor Kecamatan Ciracas, Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur.

Kita perkenalkan pada anak-anak PAUD tentang peralatan pemadam dan fungsinya,

Kepala Sektor Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kecamatan Ciracas, Asep Ganang mengatakan, pengenalan alat pemadam ini diberikan agar 55 murid PAUD mengerti dan memahami fungsi sejumlah peralatan pemadam kebakaran. Anak-anak ini juga disosialisasikan tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran, sehingga diharapkan mereka dapat ikut melakukan pencegahan kebakaran sejak dini.

"Kita perkenalkan pada anak-anak PAUD tentang peralatan pemadam dan fungsinya. Mereka juga kita ajak praktik melakukan pemadaman dengan cara menyemprotkan air dari selang pemadam," ujar Asep, Kamis (4/4).

Selama kunjungan di sana, para anak-anak PAUD ini diperkenalkan sejumlah peralatan pemadam. Seperti jaket tahan api, kapak, helm, boot, mobil pemadam, snorkel dan sebagainya. Bahkan mereka diajak keliling menggunakan mobil pemadam kebakaran.

“Untuk orang tua mereka, kita juga edukasi tentang pencegahan penanggulangan kebakaran. Terutama dalam penggunaan kompor gas dan instalasi listrik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
50 Anak Ditargetkan Ikut Lomba Mewarnai di RPTRA Dewi Shinta

50 Anak Ditargetkan Ikut Lomba Mewarnai di RPTRA Dewi Shinta

Selasa, 19 Maret 2019 3016

Anak-anak PAUD Dikenalkan Profesi Petugas Damkar

Anak-anak PAUD Dikenalkan Profesi Petugas Damkar

Kamis, 28 Maret 2019 2740

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307912

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks