Sabtu, 30 Maret 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2591
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
Warga binaan sosial wanita di Panti Sosial Bina Karya (PSBK) Harapan Jaya, Tangerang, Banten, dibekali keterampilan mengubah sampah plastik menjadi produk kerajinan tangan.
Kepala PSBK Harapan Jaya, Susan Jasmine Zulkifli mengatakan, sejumlah produk kerajinan yang dihasilkan dari pelatihan tersebut seperti, tas, dompet, gantungan kunci, hingga tikar.
"Kita tentu berharap, bekal keterampilan itu juga bisa menjadi modal untuk nantinya berwirausaha," ujarnya, Sabtu (30/3)
Susan menjelaskan, melalui pelatihan tersebut dapat meningkatkan kemampuan motorik. Jadi, kegiatan ini memang menjadi bagian dari terapeutik.
"Keterampilan ini memerlukan konsentrasi dan daya gerak tangan mereka juga dilatih supaya fokus," terangnya.
Sementara, Kepala Satpel Pembinaan Sosial, PSBK Harapan Jaya, Mastur Hendry Abdul Malik menambahkan, hasil karya warga binaan sosial tersebut selain untuk dipamerkan juga dijual dengan harga bervariatif mulai Rp 10 ribu sampai Rp 30 ribu.
"Tidak sedikit pengunjung panti dan tamu yang datang membeli untuk mengapresiasi hasil karya mereka," tandasnya.