Sudin Pusip Jaktim Gelar Lomba Penulisan Kreatif

Jumat, 29 Maret 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 3299

Sudin Pusip Jaktim Gelar Lomba Penulisan Kreatif

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Timur, menggelar lomba penulisan kreatif dengan tema “Hikayat Kotaku” dan wujudkan impianmu punya buku. Pendaftaran lomba dilakukan melalui alamat: bit.ly/JWFHikayatKotaku.

Kegiatan ini bukan sekedar lomba tapi lebih ke arah pelatihan menulis kreatif. Pemenang lomba selain dapat hadiah juga akan mendapatkan apresiasi tambahan berupa bukunya akan diterbitkan

Kasudin Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Timur, Eka Nuretika Putra mengatakan, lomba penulisan kreatif ini terbuka untuk umum. 

Lomba yang dikemas dalam bentuk Jakarta Writingthon Festival ini digelar dalam rangka pembudayaan minat baca dan promosi literasi. Para pemenang lomba akan mendapatkan hadiah uang pembinaan, piala dan piagam.

“Kegiatan ini bukan sekedar lomba tapi lebih ke arah pelatihan menulis kreatif. Pemenang lomba selain dapat hadiah juga akan mendapatkan apresiasi tambahan berupa bukunya akan diterbitkan,” kata Eka, Jumat (29/3).

Menurutnya, kegiatan ini dapat diikuti oleh siapa saja dan dari kalangan manapun. Termasuk juga dari kalangan pelajar, yang saat ini tengah menghadapi ujian di sekolahnya masing-masing.

Disebutkan, lomba ini mengetengahkan tema sejarah, wisata, budaya, kuliner dan sebagainya.  Syarat penulisan sebanyak 500 hingga 1.000 kata. Untuk peserta individu berupa karya narasi.

"Sedangkan peserta kelompok (dua orang) berupa editorial foto jurnalistik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Perpusip Jaktim Sediakan Pojok Baca di UP PKB Ujung Menteng

Sudinpusip Jaktim Buat Pojok Baca di UP PKB Ujung Menteng

Kamis, 20 Desember 2018 3304

 Hanjaba, 120 Finalis Berebut Juara di 4 Jenis Lomba

Hanjaba, 120 Peserta Berebut Juara di 4 Jenis Lomba

Selasa, 22 September 2015 3958

Dispusip Gelar Lokakarya Strategi Aksi Peduli Literasi Untuk Pengelola RPTRA

Dispusip Adakan Lokakarya Strategi Aksi Peduli Literasi

Jumat, 08 Maret 2019 1574

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks