Jaktim Bakal Ganti Pohon Beringin dengan Trambesi

Minggu, 07 Desember 2014 Reporter: Hendi Kusuma Editor: Erikyanri Maulana 3989

suzi marzitawati sudin pertamanan jakarta timur

(Foto: doc)

Mulai tahun 2015 mendatang, Sudin Pertamanan Jakarta Timur berencana menanam pohon trambesi untuk menggantikan pohon beringin yang saat ini banyak terdapat di wilayah Jakarta Timur. Sebab, selama ini pohon beringin memiliki akar yang muncul ke permukaan tanah sehingga dapat merusak struktur jalan.

Selama ini pohon beringin terlalu banyak memiliki akar yang muncul ke permukaan tanah sehingga dapat memicu kerusakan jalan

Tak hanya itu, rimbunnya pohon serta tingginya pohon beringin juga menyulitkan petugas dalam melakukan perawatan.

"Kami akan ganti pohon beringin dengan pohon trambesi. Selama ini pohon beringin terlalu banyak memiliki akar yang muncul ke permukaan tanah sehingga dapat memicu kerusakan jalan," ujar Suzi Marzitawati, Kepala Sudin Pertamanan Jakarta Timur, Minggu (7/12).

Tak hanya itu, pihaknya juga mengaku kesulitan dalam merawat, khususnya untuk melakukan pemangkasan terhadap pohon beringin lantaran rimbun dan tingginya pohon.

"Kami terkendala untuk memangkas pohon beringin terutama yang sudah terlalu tinggi dan rimbun," katanya.

Sedangkan pemilihan pohon trambesi sebagai gantinya, dikatakan Suzi, bukan tanpa alasan. Sebab, pohon trambesi tidak terlalu banyak memiliki akar namun tetap membuat teduh lingkungan. "Pohon trambesi bisa menurunkan suhu 2-4 derajat celsius sehingga membuat lingkungan menjadi teduh," katanya.

Saat ini, kata Suzi, ada dua lokasi yang akan ditanami pohon trambesi yakni di Taman Jl Dr Sumarno dan Taman Jatinegara. "Ke depan seluruh pohon beringin yang ada di Jakarta Timur akan diganti dengan pohon trambesi secara bertahap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kurangi Polusi, 1.260 Pohon Ditanam di Jaktim

Kurangi Polusi, 1.260 Pohon Ditanam di Jaktim

Rabu, 03 Desember 2014 5629

ilustrasi taman layak anak

Tahun Depan Jakut Bangun Taman Layak Anak

Minggu, 07 Desember 2014 4238

DKI Akan Bangun 6 Taman Terpadu

DKI Akan Bangun 6 Taman Terpadu

Minggu, 07 Desember 2014 5302

Penanaman Pohon Produktif Untuk Ketahanan Pangan

Cegah Banjir di Ibu Kota, Daerah Perbatasan Ditanami Pohon

Sabtu, 06 Desember 2014 4591

Taman Layak Anak Akan Ditanam Pohon Buah

Taman Layak Anak Akan Ditanami Pohon Produktif

Senin, 24 November 2014 8153

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469187

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308492

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284456

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261119

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196716

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks