Siswa SMKN 58 Jakarta Percantik RPTRA Gebang Sari

Senin, 25 Maret 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 9747

 Siswa SMKN 58 Membuat Mural di RPTRA Gebang Sari

(Foto: Nurito)

Para siswa SMKN 58 Jakarta membuat mural yang mempercantik Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Gebang Sari, Jl Gebang Sari, RT 02/05, Bambu Apus, Cipayung.

Dalam kegiatan ini saya tertantang membuat mural berupa kembang di pos keamanan RPTRA,

Pembuatan mural tersebut merupakan bagian dari praktik kerja lapangan (PKL) selama dua bulan dari siswa kelas 11 jurusan Seni Lukis SMKN 58 Jakarta.

Hartanti (17), salah satu siswi menuturkan, pembuatan mural dan pengecatan tembok RPTRA itu merupakan rangkaian PKL dari sekolahnya.

"Dalam kegiatan ini saya tertantang membuat mural berupa kembang di pos keamanan RPTRA," ujarnya, Senin (25/3).

Thorik Rafi (17), siswa  kelas 11 lainnya mengaku, sudah terbiasa membuat mural di sekolah.

"Selain jadi jurusan, melukis juga menjadi hobi. Kali ini saya membuat mural berupa awan di langit-langit ruang serba guna RPTRA," katanya.

Pengelola RPTRA Gebang Sari, Destiyana menambahkan, PKL murid SMKN 58 ini akan berlangsung selama dua bulan. Saat ini para siswa telah praktik di RPTRA ini selama 15 hari.

Sebelumnya, sambung Destiyana, pihaknya telah dihubungi siswa SMKN 58 yang akan melakukan PKL.

"Kami hanya menyiapkan tempat dan cat sehingga peserta PKL ini tinggal melakukan praktik pembuatan mural ,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
TP PKK Jakbar dan Warga Kembangan Panen Sayur Hidroponik

Warga Kampung Mural Panen Sayur Hidroponik

Jumat, 15 Maret 2019 3975

 RW 03 Manggarai Akan Dijadikan Kampung Warna Warni

Permukiman RW 03 Manggarai Bakal Dijadikan Kampung Warna Warni

Senin, 07 Januari 2019 2870

 RT 03 Pulau Untung Jawa Miliki Mural Tiga Dimensi

RT 03 Pulau Untung Jawa Miliki Mural Tiga Dimensi

Kamis, 21 Maret 2019 3647

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks