Jumat, 08 Maret 2019 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Andry 2510
(Foto: Rudi Hermawan)
PD PAL Jaya hari ini melakukan penandatangan Key Performance Indicator (KPI) kepada seluruh pegawai perusahaannya.
Penandatanganan KPI tersebut dimaksudkan itu agar seluruh pegawai fokus dan mampu mencapai target perusahaan.
Direktur Utama PD PAL Jaya, S
ubekti mengatakan, apa yang menjadi target dari PD PAL Jaya beragam. Antara lain seperti pembangunan komunal di Kali Sentiong, Instalasi Pengolahan Air Limbah ( IPAL) di Kali Krukut, Zona 0 dan produk pengembangan komersial seperti Biopal dan Smart Toilet."Target perusahaan diturunkan ke level manajer, asisten manajer dan seluruh staf. Penandatanganan KPI ini agar mereka fokus dalam pekerjaan," ujarnya, Jumat (8/3).
Menurut Subekti, hasil pencapaian kinerja akan mendapat tunjangan dari perusahaan. Mengingat, ke depan, ada pekerjaan besar yang diperlukan untuk menjawab tentangan.
"Seluruh pegawai diharapkan bisa bekerja sama dan berkomitmen mencapai KPI yang ditargetkan," tandasnya.