Dinas Kesehatan Minta Warga Terus Waspadai DBD

Rabu, 06 Maret 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1540

Dinas Kesehatan Minta Warga Terus Waspadai DBD

(Foto: Reza Hapiz)

Dinas Kesehatan DKI Jakarta meminta warga untuk terus mewaspadai potensi kasus demam berdarah denque (DBD). Pasalnya, kondisi iklim dan cuaca saat ini menjadi saat kondusif untuk berkembang biak nyamuk, termasuk aedes aegypti.

Cuaca dan iklim itu akan mempengaruhi pertumbuhan nyamuk

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, berdasarkan laporan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) intensitas hujan dan kelembapan udara di Jakarta hingga April mendatang diprediksi masih cukup tinggi.

"Cuaca dan iklim itu akan mempengaruhi pertumbuhan nyamuk. Ini harus menjadi perhatian kita bersama. Selain rumah dan kantor, lahan-lahan kosong juga perlu dicek," ujarnya, Rabu (6/3).

Ia meminta, warga bersama aparatur di Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta baik lurah maupun camat untuk memastikan genangan-genangan air bebas dari jentik nyamuk.

"Gerakan Satu Rumah Satu Kader Jumantik perlu terus digencarkan. Ini menjadi salah satu langkah preventif kita mencegah DBD," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Kesehatan Ingin Tiap Perkantoran Bentuk Kader Jumantik

Dinas Kesehatan Ingin Tiap Perkantoran Bentuk Kader Jumantik

Selasa, 05 Maret 2019 2547

 Tangani DBD di Jakarta, Sekda Minta Gencarkan Fooging

Dinkes Diminta Gandeng Kelurahan Tanggulangi DBD

Selasa, 12 Februari 2019 1768

 Jumat Bersih di Pulau Untung Jawa Difokuskan Pada PSN

Petugas dan Warga Pulau Untung Jawa Gelar Jumat Bersih

Jumat, 08 Februari 2019 2181

500 Kader Jumantik Sawah Besar Hadiri Gerakan Ovitrap Pemberantasan DBD

Kader Jumantik Sawah Besar Ikuti Sosialisasi Pembuatan Ovitrap

Jumat, 08 Februari 2019 2524

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks