Senin, 25 Februari 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2441
(Foto: doc)
Suku Dinas Perindustrian dan Energi (PE) Jakarta Utara, menargetkan merekrut 2.960 peserta pelatihan pengembangan kewirausahaan terpadu (PKT) industri baru yang akan digelar mulai Maret hingga Oktober 2019.
Kepala Suku Dinas PE Jakarta Utara, Agus Mulyadi menjelaskan, materi pelatihan PKT industri baru terdiri dari empat bidang, yakni fashion, kerajinan tangan, makanan dan minuman serta pembuatan sabun dan pembersih. Pelatihan akan digelar di enam kecamatan sebanyak 74 kali kegiatan.
"
Rencana kita gelar mulai 11 Maret ini secara serentak di enam kecamatan. Setiap kegiatan pelatihan diikuti 40 peserta ," ujarnya, Senin (25/2).Dijelaskan Agus, pasca pelatihan pihaknya akan melakukan pendampingan hingga peserta mampu membentuk industri baru.
Untuk memberikan pendampingan, lanjut Agus, saat ini pihaknya sudah merekrut 24 tenaga ahli. Masing-masing kecamatanan akan ditempatkan empat orang pendamping.
"Tahun lalu dari 960 yang kita latih, 70 di antaranya sudah masuk tahap P7 atau mengakses permodalan. Tahun kini kita akan dorong lebih banyak lagi," tandasnya.