Trotoar Jalan Iskandar Muda Diperbaiki

Jumat, 22 Februari 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2710

rotoar dan Jalan Rusak di Iskandar Muda Diperbaiki

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Satpel Bina Marga Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, memperbaiki trotoar yang ada di Jalan Iskandar Muda, Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Jumat (22/2). Sehingga pejalan kaki bisa lebih nyaman menggunakan trotoar yang ada di jalan tersebut.

Trotoar yang terangkat kita rapikan, lalu kita buatkan jalan nafas dengan tidak menutup akar. Kemudian membuat kotakan sebagai pembatas akar dengan konblok

Kasatpel Bina Marga Kebayoran Lama,  Jamhuri mengatakan, terdapat dua titik trotoar yang rusak akibat akar pohon besar jenis angsana yang terangkat ke permukaan. Trotoar yang rusak memiliki panjang 10 meter dan lebar tiga meter.

"Trotoar yang terangkat kita rapikan, lalu kita buatkan jalan nafas dengan tidak menutup akar. Kemudian membuat kotakan sebagai pembatas akar dengan konblok," ujarnya.

Sementara untuk bagian trotoar yang rusak langsung diganti konbloknya. "Konblok trotoar yang rusak di sekitar pohon diganti dengan yang baru. Lalu konblok yang renggang dirapikan dengan semen dan pasir," ucapnya.

Selain memperbaiki trotoar, petugas Satpel Bina Marga Kecamatan Kebayoran Lama juga menutup lubang di Jalan Iskandar Muda. Ada 10 titik lubang jalan dengan rata-rata memiliki luas satu meter persegi dan kedalaman 5-10 sentimeter.

"Kita tambal dengan coldmix karena cuacanya rawan hujan. Pengerjaan dilakukan oleh enam petugas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Lorga RW 07 Kebayoran Lama Selatan Miliki 250 Jenis Tanaman Obat

RW 07 Kebayoran Lama Selatan Miliki Lorong Tanaman Obat Keluarga

Sabtu, 12 Januari 2019 5552

Puluhan Kilogram Sayur Dipanen di Kebayoran Lama Selatan

Puluhan Kilogram Sayur Dipanen di Kebayoran Lama Selatan

Kamis, 10 Januari 2019 4201

 Warga RT 07 Kebayoran Lama Utara Disosialisasikan Kebakaran

Sosialisasi Penanggulangan Kebakaran Terus Digencarkan

Senin, 11 Februari 2019 3304

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307820

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks