Senin, 18 Februari 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2388
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan Kota Jakarta Selatan akan dimulai pada 27 Februari mendatang. Ada 10 kecamatan dengan 65 kelurahan di Jakarta Selatan.
Kepala Suku Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Kapenko) Jakarta Selatan, Herwansyah mengatakan, saat ini pra Musrenbang tingkat kecamatan tengah berlangsung. Nantinya pelaksanaan Musrenbang berlangsung pada 27 Februari hingga 10 Maret.
"Ada 65 kelurahan di Jakarta Selatan semua telah mengikuti Musrenbang kelurahan, dan hari ini pra Musrenbang tengah berlangsung, seperti di Kecamatan Pancoran," ujarnya, Senin (18/2).
Adapun 10 kecamatan di Jakarta Selatan yakni, Kecamatan Pesanggrahan, Cilandak, Kebayoran Lama, Kebayoran Baru, Pancoran, Setiabudi, Pasar Minggu, Tebet, Mampang Prapatan dan Jagakarsa.
"Sekarang lagi persiapan. Jumlah usulan dan nilainya belum dapat dipastikan karena bisa berubah seiring waktu," tandasnya.