Dinas PRKP Realisasikan Penataan Kampung di 60 RW Tahun Ini

Jumat, 08 Februari 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 3228

 Dinas PRKP Realisasikan Penataan Kampung di 60 RW Tahun Ini

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) DKI Jakarta akan merealisasikan penataan kampung di 60 RW yang tersebar di lima wilayah kota pada tahun 2019.

Penataan mengacu pada Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2018

Kepala Dinas PRKP DKI Jakarta, Kelik Indriyanto merinci, penataan akan dilakukan di tiga RW di Jakarta Pusat, Jakarta Utara sebanyak 25 RW, 14 RW di Jakarta Barat, enam RW di Jakarta Selatan, dan 12 RW di Jakarta Timur.

"Penataan mengacu pada Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2018 tentang Peningkatan Kualitas Permukiman dalam Rangka Penataan Kawasan Permukiman Terpadu," ujarnya, Jumat (8/2).

Kelik menjelaskan, berdasarkan data dari Badan Pusat Statitik terdapat 11 variabel kawasan permukiman yang perlu dilakukan penataan seperti, kepadatan penduduk, tata letak bangunan, konstruksi bangunan tinggal, dan ventilasi perumahan.

Kemudian, kepadatan bangunan, keadaan jalan, drainase atau saluran air, pembuangan limbah manusia, frekuensi pengambilan sampah, cara buang sampah, dan penerangan jalan umum.

"Dalam melakukan penataan kita juga berkoordinasi dengan SKPD lain agar program yang dilakukan tidak tumpang tindih. Fasilitas yang tidak sesuai atau belum ada akan kita lengkapi maupun perbaiki," terangnya.

Ia menambahkan, anggaran untuk penataan permukiman di 60 RW tahun ini mencapai Rp 320 miliar dengan target pelaksanaan pengerjaan dimulai Mei 2019.

"Pemprov DKI menargetkan hingga tahun 2022 program penataan kampung sudah bisa terealisasi di 200 RW," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Hadiri U20 Mayors Summit, Anies akan Paparkan Implementasi Penataan Kampung di Jakarta

Anies akan Paparkan Implementasi Penataan Kampung Saat U20 Mayors Summit

Jumat, 26 Oktober 2018 2832

Sekda Pimpin Koordinasi Penataan Kampung Masyarakat di Jakarta

Sekda Pimpin Rakor Gugus Tugas Penataan Kampung dan Masyarakat

Kamis, 13 September 2018 2212

Anies Resmikan Kampung Tematik Sketsa di Penjaringan

Anies Resmikan Kampung Tematik Sketsa di Penjaringan

Selasa, 31 Juli 2018 2497

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks