Dinas Kehutanan akan Bangun TPU di Penggilingan

Selasa, 29 Januari 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 3272

Dinas Kehutanan akan Bangun TPU di Penggilingan

(Foto: doc)

Dinas Kehutanan DKI Jakarta akan membangun Taman Pemakaman Umum (TPU) di Pulo Indah, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur pada tahun ini.

Ini akan jadi TPU ke-83, karena saat ini sudah ada 82 TPU

Kepala Bidang Pemakaman Dinas Kehutanan DKI Jakarta, Siti Hasni mengatakan, TPU tersebut rencananya dibangun di atas lahan seluas 6.000 meter persegi dan diperkirakan dapat menampung sekitar 9.000 jenazah.

"Ini akan jadi TPU ke-83, karena saat ini sudah ada 82 TPU. Di sana kita bangun kantor, sarana jalan, toilet dan pagar," ujarnya, Selasa (29/1).

Ia mengungkapkan, pembangunan TPU di lokasi berdasarkan permintaan warga melalui musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang). Kehadiran TPU tersebut diyakini dapat memenuhi kebutuhan makam untuk warga di wilayah Jakarta Timur.

"Artinya masyarakat sekitar menyetujui," katanya.

Hasni menambahkan, anggaran untuk pembangunan TPU Penggilingan Cakung ini dialokasikan sekitar Rp 3 miliar. Pembangunan TPU tersebut ditargetkan bisa dimulai Juni 2019.

"Kita ingin secepatnya bisa selesai. Kebutuhan makam untuk warga di sana terpenuhi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sarpras Empat TPU di Jakarta Bakal Diperbaiki

Sarpras Empat TPU di Jakarta Bakal Diperbaiki

Kamis, 24 Januari 2019 2207

 Dinas Kehutanan Lakukan Pemagaran Lima TPU Tahun Ini

Dinas Kehutanan Lakukan Pemagaran di Lima TPU Tahun Ini

Rabu, 23 Januari 2019 3171

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks