Selasa, 25 Desember 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 3707
(Foto: Mustaqim Amna)
Usai melakukan kunjungan ke lima gereja di Jakarta pada malam Natal Tahun 2018, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan langsung melanjutkan kunjungan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan, Jakarta Pusat.
Anies kembali menyapa dan ingin mengetahui langsung kondisi terkini korban terjadinya tsunami yang menerjang daerah pesisir di Banten.
"Kita melihat perkembangan yang dirawat, memastikan semuanya mendapatkan perhatian yang diperlukan," ujarnya, Senin (24/12) malam.
Anies mendoakan, agar mereka yang masih menjalani perawatan dapat segera sembuh dan bisa beraktivitas sebagaimana biasa.
"Mari kita semua turut mendoakan kesembuhan saudara-saudara kita," ungkapnya.
Ia mengapresiasi, kinerja seluruh jajaran di RSUD Tarakan, mulai dari dokter, perawat, hingga tim evakuasi.
"Mereka telah bekerja keras dalam beberapa hari terekahir, mungkin juga hingga beberapa hari ke depan," tandasnya.
RSUD Tarakan, hingga Senin (24/12) pukul 14.00 WIB telah merawat sebanyak 49 orang korban tsunami baik yang merupakan pegawai maupun karyawan Koperasi RSUD Tarakan dan keluarganya, maupun korban lain.