Kamis, 22 November 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3439
(Foto: Nurito)
Suku Dinas Kehutanan Jakarta Timur mengaspal jalan di dalam areal Taman Pemakaman Umum (TPU) Cijantung, Kamis (22/11). Hal ini untuk memberikan kenyamanan akses kepada keluarga yang ingin berziarah ke makam.
Kasudin Kehutanan Jakarta Timur, Romi Sidharta mengatakan, jalan yang diaspal ini panjangnya sekitar 215 meter dan lebar tiga meter. Sebab jalan yang berada di dalam areal TPU ini sudah banyak berlubang dan rusak. Sehingga saat musim hujan, kondisi jalan menjadi becek dan tidak nyaman.
"Pengaspalan jalan di areal TPU Cijantung ini kita targetkan selesai dalam seminggu ini. Pengaspalan dilakukan karena banyaknya keluhan warga dan saat ini langsung ditindak
lanjuti," ujarnya, Kamis (22/11).Menurutnya, TPU yang berada di Jalan Lebak Sari, RT 006/02 Cijantung ini termasuk TPU yang ramai. Sebab hampir setiap hari banyak dikunjungi ahli waris yang melakukan ziarah.