Kamis, 15 November 2018 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: F. Ekodhanto Purba 3535
(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)
Layanan bus Transjakarta Koridor 13 diperpanjang hingga
Central Business District (CBD) Ciledug, Tangerang pada Senin (12/11) lalu."Perpanjangan layanan ini untuk perluasan pelayanan Transjakarta hingga ke kota-kota penyangga Jakarta," ujar Achmad Izzul Waro, Direktur Pelayanan Pengembangan Bisnis dan Sumber Daya Manusia, PT Transjakarta, Kamis (15/11).
Dijelaskan Achmad, layanan Transjakarta Koridor 13 merupakan bagian untuk meningkatkan operasional angkutan umum di Jabodetabek. Sebelumnya, bus Transjakarta koridor 13 baru sampai kawasan Puri Beta atau sampai halte Puri Beta 2. Koridor ini melalui jalan layang mulai dari Jalan Ciledug Raya, Pesanggrahan, hingga Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan.
"Dengan adanya perpanjangan rute ini diharapkan masyarakat akan beralih ke transportasi umum," tandasnya.