Ahok Pastikan Wagub DKI Bukan Artis

Rabu, 19 November 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 6925

Basuki Kantongi Satu Nama Wagub Pendampingnya

(Foto: doc)

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku sudah mengantongi satu nama untuk menjadi wakil gubernur DKI Jakarta. Pria yang akrab disapa Ahok itu memastikan calon pendampingnya bukan dari kalangan artis.

Yang pasti bukan artis, karena istri saya sudah marah

"Yang pasti bukan artis, karena istri saya sudah marah," kata Ahok, di Balaikota, Rabu (19/11).

Ahok mengatakan, nama tersebut sudah siap diajukan ke Presiden RI Joko Widodo. Bahkan jika sesuai aturan sudah diperbolehkan, nama tersebut akan diajukan pada Kamis (20/11) besok. "Saya maunya besok sudah bisa diajukan ke presiden," ujarnya.

Sayangnya, Ahok masih merahasiakan siapa yang akan menjadi pendampinginya memimpin ibu kota untuk tiga tahun mendatang.

Nantinya, wakil gubernur akan dilantik sendiri oleh Ahok. Hal itu sesuai dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 1 tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota. 

"Wakil gubernur sekarang beda dengan wagub saya dan Pak Jokowi. Wagubnya juga beda dengan deputi, saya yang lantik, jadi bukan Pak Presiden," ungkapnya.

Sebelumnya, Ahok sempat berkelakar terkait calon pendampingnya memimpin ibu kota. Ahok sering menyebut dua nama artis wanita menjadi wagub DKI, yakni Dian Sastrowardoyo dan penyanyi Raisa.

BERITA TERKAIT
Ahok Akui Akan Lantik Wakilnya Sendiri

Ahok Akan Lantik Wakilnya Sendiri

Selasa, 18 November 2014 4339

Ahok Bakal Pilih Wagub Berparas Cantik

Ahok Bakal Pilih Wagub Berparas Cantik

Minggu, 19 Oktober 2014 4814

ahok wawancara balaikota dok beritajakarta

Ahok Ingin Wakilnya PNS yang Berkompeten

Kamis, 23 Oktober 2014 5327

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307799

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284356

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196601

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks