Dinas SDA Petakan Daerah Rawan Genangan

Minggu, 04 November 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1771

Dinas SDA Petakan Daerah Rawan Genangan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta memetakan kawasan rawan genangan yang terdapat di lima wilayah kota di Jakarta. Ini dilakukan untuk mengantisipasi munculnya genangan saat musim hujan.

Kami juga menyiapkan 453 pompa station dan 102 pompa mobile yang akan kami tempatkan di daerah rawan genangan

Kepala Dinas SDA DKI Jakarta, Teguh Hendarwan mengatakan, pihaknya bersama jajaran sudin di masing-masing wilayah memetakan sejumlah titik rawan genangan seperti di Jl MT Haryono, Jl DI Panjaitan, Jl S Parman, Jl Gatot Subroto, dan Jl HR Rasuna Said.

"Saat ini masih ada 30 titik kawasan rawan genangan dan sudah kami mapping. Ini dilakukan untuk meminimalisir genangan," ujar Teguh, Minggu (4/11).

Tak hanya melakukan mapping, Dinas SDA juga siap menyiagakan sebanyak 153 rumah pompa yang tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta.

"Kami juga menyiapkan 453 pompa station dan 102 pompa mobile yang akan kami tempatkan di daerah rawan genangan," kata Teguh.

Ditambahkan Teguh, saat ini pihaknya juga terus menggencarkan pengurasan saluran penghubung (PHB) agar berfungsi optimal saat musim hujan.

BERITA TERKAIT
250 Petugas Gabungan Grebek Sampah di Ciliwung

250 Petugas Gabungan Gerebek Sampah di Kawasan Kali Ciliwung

Kamis, 11 Oktober 2018 2862

 Sudin SDA Jaksel Buat Saluran Baru di Cileduk Raya

Sudin SDA Jaksel Buat Saluran Baru di Jl Ciledug Raya

Kamis, 01 November 2018 2459

       Sudin SDA Jaksel Bangun 998 m Saluran di Jalan Kemang Raya Utara

Sudin SDA Jaksel Bangun Saluran di Jl Kemang Raya Utara

Selasa, 30 Oktober 2018 2539

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks