Anies dan Wali Kota Buenos Aires Sepakati Kerja Sama

Jumat, 02 November 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 3003

 Anies dan Wali Kota Buenos Aires Sepakati Kerja Sama

(Foto: Mustaqim Amna)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melakukan pertemuan dengan Wali Kota Buenos Aires, Horacio Rodriguez Larreta di sela-sela kegiatan Urban 20 (U20) Summit. Dari pertemuan bilateral tersebut dicapai sejumlah kesepakatan kerja sama.

D i bidang olahraga, budaya, integrasi sosial, pemukiman, investasi dan keuangan

Anies mengatakan, Buenos Aires menjadi salah satu kota yang paling beragam penduduknya di benua Amerika, identik dengan Jakarta.

"Buenos Aires sebuah kota multikultural, karena selama 150 tahun terakhir kota ini kedatangan imigran dari berbagai penjuru Argentina dan juga dunia, menjadi melting pot," ujarnya, melalui akun facebook Anies Baswedan, Jumat (2/11).

Ia menambahkan, penduduk yang tinggal di Buenos Aires sekitar 3 juta orang, dan 10 juta orang tinggal di kawasan metropolitan sekitarnya.

"Total 13 juta penduduk, ini setara dengan jumlah orang di DKI Jakarta saja pada siang hari," ungkapnya.

Anies menambahkan, pertemuan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Banyak cerita yang disampaikan oleh Horacio Rodriguez Larreta tentang kotanya.

"Kami menyepakati kerja sama antara Jakarta dan Buenos Aires di bidang olahraga, budaya, integrasi sosial, pemukiman, investasi dan keuangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Apresiasi U20, Anies Serta Pejabat Kota Besar G20 Serahkan Komunike ke Presiden Marci

Komunike Bersama U20 Summit Diserahkan ke Presiden Argentina

Kamis, 01 November 2018 2322

 Anies Bahas Open Government di U20 Summit

Anies Bahas Open Government di U20 Summit

Rabu, 31 Oktober 2018 3057

 Anies dan Beberapa Pejabat Kota Dapatkan Gelar Tamu Kehormatan di Buenos Aires

Anies Dapat Gelar Tamu Kehormatan Buenos Aires

Rabu, 31 Oktober 2018 2846

DKI Berkomitmen Turunkan Emisi Gas Rumah Kaca 30 Persen di 2030

DKI Berkomitmen Turunkan Emisi Gas Rumah Kaca 30 Persen di 2030

Selasa, 30 Oktober 2018 4107

 Anies Bahas Konsep City 4.0 di Argentina

Anies Jadi Panelis Social Integration and Inclusion di U20 Mayors Summit

Selasa, 30 Oktober 2018 3533

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks