400 Makanan Siap Saji Disalurkan untuk Korban Kebakaran Cempaka Baru

Kamis, 25 Oktober 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1907

 400 Makanan Diberikan Dinas Sosial DKI Pada Korban Kebakaran Cempaka Baru

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta menyalurkan 400 makanan siap saji untuk warga korban kebakaran di Jalan Cempaka Sari III, RT 01, 04, 06, RW 02, Kelurahan Cempaka Baru, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.

Bantuan ini sifatnya masih sementara. Kami akan distribusikan bantuan lanjutan jika ada permintaan dari aparat setempat

Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Irmansyah mengatakan, bantuan makanan siap saji dari dapur umum akan diberikan selama tiga hari. Sedangkan untuk pendistribusiannya dilakukan Petugas Sosial Kesiapsiagaan Bencana (PSKB) Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat.

"Bantuan 400 makanan siap saji itu kami berikan untuk memenuhi kebutuhan warga korban kebakaran akan makanan. Bantuan itu dari dapur umum kami berikan semalam," ujar Irmansyah, Kamis (25/10).

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Susana Budi Susilowati menjelaskan, selain mendistribusikan makanan siap saji, pihaknya juga sudah memberikan bantuan lainnya berupa mie instan sebanyak 20 dus, ikan kaleng tujuh dus, roti atau biskuit 10 dus, selimut 100 lembar, daster 100 potong, kaos kerah 100 potong, celana dalam pria 100 potong, celana dalam laki-laki 100 potong, terpal 10 lembar, matras 55 lembar, seragam SD 30 stel, seragam SMP 20 stel, dan seragam SMA 10 stel.

"Bantuan ini sifatnya masih sementara. Kami akan distribusikan bantuan lanjutan jika ada permintaan dari aparat setempat," ucapnya.

Ditambahkan Susana, jumlah korban kebakaran sebanyak 99 kepala keluarga atau 396 jiwa yang mengungsi. Rumah yang terbakar sekitar 28 unit. Saat ini warga korban kebakaran masih mengungsi di Masjid Nur Riyadhul Janah dan Musala Fajar Umat.

"Kami sudah mendirikan satu unit tenda pengungsian dan dapur umum 24 jam di Gedung Kesenian Miss Tjitjih," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bantuan untuk Korban Kebakaran Kramat Telah Disalurkan

Bantuan untuk Korban Kebakaran Kramat Pulo Telah Disalurkan

Senin, 26 Maret 2018 2551

Kantor Lurah Pengadegan Jadi Tempat Pengungsian

Kantor Lurah Pengadegan Jadi Tempat Pengungsian

Rabu, 07 Februari 2018 2635

Tenda Pengungsian Korban Kebakaran Bidara Cina Didirikan

Tenda Pengungsian Korban Kebakaran Bidara Cina Didirikan

Minggu, 27 Mei 2018 2077

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks