Sisa Bangunan Kios PKL Tanah Pasir Dibersihkan

Jumat, 19 Oktober 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2354

 Sisa Bangunan Kios PKL Tanah Pasir Dibersihkan

(Foto: doc)

Sebanyak 160 petugas gabungan PPSU, Satpol PP, Sudin Kehutanan, Lingkungan Hidup, Sumber Daya Air, Bina Marga, TNI dan Kepolisian, Jumat (19/10), melakukan pembersihan sisa bangunan kios di Jl Tanah Pasir, Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan.

Pedagang sudah sepakat akan direlokasi ke sisi selatan Jl Tanah Pasir. Kita sudah usulkan dijadikan loksem

Lurah Penjaringan, Depika Rohmadi mengatakan, pembersihan sisa bangunan kios merupakan rangkaian dari rencana penataan. Saat ini tengah dilakukan betonisasi jalan.

"Pedagang sudah sepakat akan direlokasi ke sisi selatan Jl Tanah Pasir. Kita sudah usulkan dijadikan loksem," ujarnya.

Dijelaskan Depika, keseluruhannya terdapat sekitar 400 pedagang kaki lima yang biasa aktif menggelar lapak di Jl Tanah Pasir, RW 06, 08 dan RW 12 Penjaringan. Pembongkaran dan pembersihan kios sudah dilaksanakan sejak tiga pekan lalu secara bertahap.

Menurut Depika, setelah bangunannya dibongkar PKL masih bisa berjualan di lokasi sekitar sambil menunggu penetapan dan tindak lanjut pembuatan loksem.

"Hari ini kita bersama pedagang bongkar 80 bangunan mereka yang sudah ditinggalkan dan target kita rampung pekan depan. Mulai besok SDA mulai kerja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lagi, Bangunan Di Atas Saluran Air di Pekojan Ditertibkan

Kelurahan Pekojan Lakukan Penataan Saluran

Senin, 15 Oktober 2018 2485

Kawasan Rusun Marunda Bakal Ditata Kembali

Kawasan Rusun Marunda Bakal Ditata Kembali

Kamis, 30 Agustus 2018 1975

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks