Wali Kota Jaksel Beri Penghargaan Lomba PKK

Kamis, 18 Oktober 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 3043

 Walikota Jaksel Beri Penghargaan Lomba PKK

(Foto: Folmer)

Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali menyerahkan penghargaan kepada pemenang lomba 10 Program PKK Tingkat Kota di RPTRA Akasia, Tebet, Kamis (18/10).

Saya ingin meyakinkan bahwa semua kelurahan memiliki prestasi. Bagi yang belum berhasil, jangan berkecil hati

Dalam sambutannya, Marullah meminta kelurahan yang meraih juara dapat mempertahankan prestasi. Sedangkan  yang belum agar terus meningkatkan prestasi.

"Saya ingin meyakinkan bahwa semua kelurahan memiliki prestasi. Bagi yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Saya yakin lurah maupun Ketua PKK di kelurahan sudah berbuat sangat baik sekali untuk Jakarta Selatan," ucapnya.

Sementara Ketua TP PKK Kota Jakarta Selatan, Komariah Matali mengungkapkan, lomba yang digelar pada 8 hingga 14 Agustus lalu itu bertujuan memberikan apresiasi atas kinerja kader.

"Perlombaan yang digelar di antaranya Lomba Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), Lomba UP2K, Lomba Hatinya PKK, Lomba Iva Test, Lomba Tertib Administrasi dan Lomba Posyandu," jelasnya.

Selain Lomba 10 Program PKK, pada kesempatan itu, Wali Kota Jakarta Selatan juga memberikan penghargaan kepada juara Lomba Gebyar RPTRA yang dilaksanakan oleh Dinas PPAPP  DKI Jakarta, meliputi  lomba Kinerja RPTRA, Lomba Cerdas Cermat, Lomba Mewarnai, Lomba Futsal, Lomba Lego, dan Lomba Menari.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakut Serahkan Penghargaan Pemenang Lomba 10 Program PKK

Pemkot Jakut Serahkan Penghargaan Pemenang Lomba 10 Program PKK

Selasa, 16 Oktober 2018 3135

Rapat Komisi A Bahas Kenaikan Tunjangan Jumantik dan Kader PKK

Komisi A Dorong Tunjangan Kader PKK dan Jumantik Naik Signifikan

Selasa, 16 Oktober 2018 2374

Anies Kampanyekan Makanan Sehat Dalam Festival Road To Zero Hunger 2018

Anies Buka Festival Road to Zero Hunger 2018

Minggu, 07 Oktober 2018 2367

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks