250 Petugas Gabungan Gerebek Sampah di Kawasan Kali Ciliwung

Kamis, 11 Oktober 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3036

250 Petugas Gabungan Grebek Sampah di Ciliwung

(Foto: Nurito)

Sebanyak 250 petugas gabungan melakukan aksi gerebek sampah di kawasan Kali Ciliwung, Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (11/10). Aksi dilakukan guna mengantisipasi banjir atau genangan saat musim hujan nanti.

Aksi gerebek sampah ini dilakukan untuk antisipasi genangan dan banjir saat musim hujan

Usai menggelar apel bersama di Jalan Inspeksi Ciliwung, ratusan petugas gabungan langsung terjun ke Ciliwung. Mereka membersihkan sampah di kali maupun tebing dan jalan inspeksi. Aksi ini melibatkan unsur petugas PPSU, UPK Badan Air, dan petugas Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur.

Camat Jatinegara, Nasrudin Abu Bakar mengatakan, aksi ini sekaligus ajang sosialisasi dan edukasi bagi warga bantaran Ciliwung agar turut menjaga kebersihan kali serta tidak membuang sampah ke kali.

"Aksi gerebek sampah ini dilakukan untuk antisipasi genangan dan banjir saat musim hujan. Selain itu juga untuk keindahan dan kenyamanan kota," kata Nasrudin Abu Bakar saat memimpin jalannya aksi gerebek sampah ini.

Menurutnya, aksi gerebek sampah dilakukan selama dua hari hingga Jumat besok. Panjang lokasi yang menjadi fokus pembersihan yakni sekitar 1,9 kilometer. Mulai dari jembatan Jalan KH Abdullah Syafii hingga jembatan Tong Tek, perbatasan Bukit Duri.

BERITA TERKAIT
 Satgas Bina Marga Jakpus Lakukan Perawatan Tali Air

Empat Titik Tali Air di Johar Baru Dibersihkan

Senin, 08 Oktober 2018 2474

 Ratusan Petugas Gabungan Bersihkan KBT di Duren Sawit

Ratusan Petugas Bersihkan KBT di Duren Sawit

Senin, 01 Oktober 2018 2014

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks