Bazis Jaktim Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Klender

Rabu, 10 Oktober 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2386

Bazis Jaktim Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Klender

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar, menyalurkan bantuan bagi korban kebakaran di RT 02/03, Kelurahan Klender, Duren Sawit, Rabu (10/10). Sumber bantuan tersebut berasal dari Kantor Badan Amil Zakat Infak dan Shadaqah (Bazis) Jakarta Timur.

Seluruh dana bantuan sosial ini bersumber dari dana zakat, infaq, shadaqoh yang dikelola Bazis Jakarta Timur

Anwar menyebutkan, jumlah bantuan yang diberikan setiap KK akan mendapatkan dana sebesar sebesar Rp 42 juta. Dalam kebakaran tersebut terdapat 21 KK yang menjadi korban.

"Seluruh dana bantuan sosial ini bersumber dari dana zakat, infaq, shadaqah yang dikelola Bazis Jakarta Timur. Mudah-mudahan ini dapat membantu meringankan kebutuhan korban kebakaran," ujar Anwar.

Sementara, Kepala Bazis Jakarta Timur, Dwi Busara menambahkan, bantuan diberikan karena tenda penampungan milik Sudin Sosial akan dibongkar hari ini. Tenda sudah berdiri selama enam hari sejak terjadinya peristiwa kebakaran.

"Rumah mereka belum bisa ditempati karena terbakar. Sambil beres-beres rumah, mereka butuh kontrakan sementara. Kita bantu biaya kontrakannya agar ringan pengeluarannya. Dana ini bersumber dari ZIS 2017," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gudang Percetakan di Setu Terbakar

Kebakaran Bekas Gudang di Setu Berhasil Dipadamkan

Rabu, 10 Oktober 2018 2016

Tenda Penampungan Korban Kebakaran Langsung Dibangun di KBT

Tenda Penampungan Korban Kebakaran di Pondok Bambu Telah Didirikan

Senin, 21 Mei 2018 3369

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks