Kebakaran Rumah di Penjaringan Berhasil Dipadamkan

Selasa, 02 Oktober 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1931

 7 Unit Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Penjaringan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Tujuh unit mobil pemadam yang dikerahkan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, berhasil memadamkan api yang membakar  rumah di Jl Kertajaya Dalam IV RT 05/14 Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Selasa (2/10) siang.

Luasan area yang terbakar sekitar 21 meter persegi. Dugaan sementara dipicu korsleting listrik

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30. Awalnya, kejadian kebakaran diketahui warga sekitar dari asap yang mengepul di rumah tersebut.

"Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya. Melihat itu saksi berteriak memanggil warga," ujarnya.

Selanjutnya, api terus membesar dan menghanguskan sebagian area bangunan dua tingkat tersebut. Meski tidak sampai menyebabkan korban jiwa maupun luka berat, diperkirakan kerugian material mencapai lebih dari Rp 400 juta.

"Luas area yang terbakar sekitar 21 meter persegi. Dugaan sementara dipicu korsleting listrik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kebakaran di Pademangan Barat Berhasil Diatasi

Kebakaran di Pademangan Barat Berhasil Diatasi

Selasa, 17 April 2018 2206

 12 Unit Pemadam Atasi Kebakaran Rumah Warga di Pejagalan

12 Unit Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Rumah Warga di Pejagalan

Senin, 09 April 2018 1648

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307902

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks