Kampung Iklim Lenteng Agung Siap Sukseskan Asian Para Games

Selasa, 25 September 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 3628

Kampung Iklim RW 09 Lenteng Agung Siap Terima Kunjungan Delegasi Asian Para Games

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Warga Kampung Iklim RW 09 Kelurahan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan siap menyukseskan perhelatan Asian Para Games 2018. Kesiapan tersebut dapat terlihat dari lingkungan dan penataan kampungnya yang terus diperbaiki dan dipercantik.

Hal itu kami lakukan untuk menyukseskan perhelatan Asian Para Games 

Lurah Lenteng Agung, Satia mengatakan untuk menyukseskan perhelatan Asian Para Games pihaknya telah melakukan berbagai persiapan, seperti menata kampung, menyiapkan lahan untuk pembibitan sayuran, menghiasi halaman rumah dengan berbagai tanaman, hingga memiliki IPAL yang sudah memenuhi baku mutu.

"Hal itu kami lakukan untuk menyukseskan perhelatan Asian Para Games dengan harapan Kampung Iklim dapat menjadi salah satu alternatif wisata lingkungan para atlet, delegasi dan official Asian Para Games serta turis mancanegara,"  ujarnya, Selasa (25/9).

Dijelaskan Satia, selain itu pihaknya juga telah memiliki bank sampah serta tempat pembuatan pupuk. Dengan demikian, warga yang telah memilah sampah dapat menukar sampah non organiknya di bank sampah, hasil dari bank sampah dapat dibelanjakan di koperasi yang dikelola warga. Selanjutnya, sampah non organiknya dimanfaatkan menjadi bahan berguna seperti tas, tempat pensil, terpal motor, dan lain sebagainya yang kemudian dijual di koperasi.

Selain itu sampah organiknya diberikan ke Sudin Lingkungan Hidup Jaksel untuk dijadikan pupuk yang selanjutnya pupuk itu dikembalikan lagi ke warga untuk dimanfaatkan kembali. 

Tidak hanya itu, warga juga memanfaatkan lahan di bantaran kali ciliwung sebagai taman yang memiliki berbagai macam tema seperti taman Soang dan Taman Gajah dengan memanfaatkan barang bekas yang didaur ulang.

BERITA TERKAIT
Jakut Dorong Tiap RW Miliki Kampung Iklim

Tiap RW di Jakut Diharapkan Punya Kampung Iklim

Rabu, 07 Februari 2018 1529

Pemkot Jakbar Akan Gelar Bimtek Proklim

Pemkot Jakbar akan Gelar Bimtek Program Kampung Iklim

Selasa, 13 Februari 2018 2393

Gubernur Serahkan Penghargaan Bagi Pahlawan Lingkungan Hidup

Gubernur Serahkan Penghargaan Bagi Pahlawan Lingkungan Hidup

Selasa, 21 November 2017 3035

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks