Pemkab Kapulauan Seribu Raih Penghargaan Penyaluran Bansos Rastra Terbaik

Jumat, 14 September 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3518

Pemkab Raih Penghargaan Bansos Rastra dari Kementerian Sosial

(Foto: Rudi Hermawan)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu menerima penghargaan sebagai Tim Koordinasi Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) terbaik dalam kecepatan penyaluran dan penyelesaian dokumen MBA1 Semester 1 tahun 2018 dari Kementerian Sosial RI.

Penghargaan ini menjadi motivasi dalam bekerja harus cepat dan mengikuti ketentuan yang ada serta administrasi tertata rapi

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad mengatakan, ini merupakan suatu kebanggaan bagi Kepulauan Seribu karena dapat penghargaan sebagai Tim Koordinasi Bansos Rastra terbaik dalam kecepatan penyaluran dan penyelesaian dokumen MBA1 Semester 1 tahun 2018.

"Penghargaan ini menjadi motivasi dalam bekerja harus cepat dan mengikuti ketentuan yang ada serta administrasi tertata rapi," kata Husein Murad, Jumat (14/9).

Ia mengharapkan penghargaan ini menjadi motivasi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Kepulauan Seribu dalam bekerja, karena ini bukan kerja satu orang, melainkan kerja tim. Bansos Rastra sudah selesai diberikan kepada 1.301 warga yang ada di sebelas pulau permukiman di wilayah Kepulauan Seribu sejak Januari hingga Juli 2018.

"Penghargaan menjadi motivasi bagi pegawai di Kepulauan Seribu untuk lebih giat dalam bekerja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Pulau Untung Jawa Mendapatkan Pasokan Rastra

Beras Bersubsidi Disalurkan ke Pulau Untung Jawa

Jumat, 19 Mei 2017 1303

Ubah Distribusi Rastra, Basuki Akan Kirim Surat Ke Pemerintah Pusat

Basuki akan Surati Kemenko Ekuin Terkait Rastra

Senin, 20 Juni 2016 3218

TP PKK DKI Verifikasi Lomba 10 Program Pokok PKK di Kepulauan Seribu

Verifikasi Lomba 10 Program Pokok PKK Digelar di Kepulauan Seribu

Jumat, 31 Agustus 2018 4178

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks