Sekda Pimpin Rakor Gugus Tugas Penataan Kampung dan Masyarakat

Kamis, 13 September 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2211

Sekda Pimpin Koordinasi Penataan Kampung Masyarakat di Jakarta

(Foto: Mustaqim Amna)

Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Gugus Tugas Pelaksanaan Kampung dan Masyarakat, di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Fokus penataan perlu menyentuh terkait ketersediaan air bersih, serta lingkungan yang sehat dan indah

Sebagaimana tercantum dalam Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 878 Tahun 2018 tentang Gugus Tugas Pelaksanaan Kampung dan Masyarakat, penataan akan dilakukan di 21 tempat yang terdapat di 13 wilayah kelurahan.

Saefullah mengatakan, langkah untuk melakukan penataan tersebut akan dilakukan secara bertahap dan terperinci.

"Fokus penataan perlu menyentuh terkait ketersediaan air bersih, serta lingkungan yang sehat dan indah," ujarnya, Kamis (13/9).

Saefullah meminta, baik Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) untuk langsung aktif berinteraksi dengan warga dalam menyosialisasikan penataan kampung. Sehingga, target tindak lanjut daftar inventarisasi penataan kampung sudah bisa disampaikan ke publik pada Oktober mendatang.

"Saya minta, tahap pertama lakukan survei di lokasi yang akan ditata. Kemudian, adakan pendataan atau identifikasi dengan detail seperti, jumlah penduduk, Kepala Keluarga, hingga kebutuhan yang diinginkan," tandasnya.

Untuk diketahui, sejumlah kampung yang akan ditata yakni, Kampung Lodan, Kampung Tongkol, Kampung Krapu, Kampung Muka, Kampung Walang, Kampung Akuarium, Kampung Marlina, Kampung Elektro, Kampung Gedong Muka, Kompung Blok Empang, dan Kampung Karang Ijo.

Selanjutnya, Kampung Baru Tembok Bolong, Tanah Merah, Prumpung, Rawa Barat, Rawa Timur, Guji Baru, Kampung Kunir, Kampung Apuran, Kampung Kali Sekretaris, dan Kampung Baru.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI gelar FGD penataan kampung kumuh

Biro Hukum Gelar FGD Pertanahan dan Penataan Kampung

Kamis, 16 November 2017 1455

Konsep Penataan Kampung Akan Libatkan Warga

Warga akan Dilibatkan dalam Penataan Kampung

Selasa, 07 November 2017 1907

Sekda Minta SKPD dan UKPD Terus Kawal Program OK OCE

Sekda Minta SKPD dan UKPD Terus Kawal Program OK OCE

Kamis, 30 Agustus 2018 2493

3.761 Napi di Wilayah Hukum dan HAM DKI Dapat Remisi

Sekda DKI Hadiri Pemberian Remisi Napi di Lapas Cipinang

Jumat, 17 Agustus 2018 1516

 Sekda DKI Terima BPK Perwakilan DKI

Sekda Terima Kunjungan Tim BPK Perwakilan DKI

Rabu, 15 Agustus 2018 1745

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks