80 Petugas Gabungan Sedot Genangan di Underpass Kemayoran

Rabu, 12 September 2018 Reporter: Suparni Editor: Andry 2347

 Genangan di Under Pass Kemayoran Dikuras

(Foto: Suparni)

80 petugas gabungan dari Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA), Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat dan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dikerahkan untuk menyedot genangan di akses jalan Underpass Kemayoran.

Penyedotan dilakukan agar akses jalan ini bisa segera berfungsi kembali

Genangan tersebut sempat membuat akses jalan dari Kemayoran menuju ke Pademangan, terhambat.

"Penyedotan dilakukan agar akses jalan tersebut bisa segera berfungsi kembali," ujar Herry Purnama, Camat Kemayoran, Rabu (12/9).

"Air hasil penyedotan dibuang atau dialirkan ke saluran penghubung menuju Kali Sentiong," katanya.

Sementara itu, Kepala Sektor Kecamatan Kemayoran Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Pusat, Unggul Wibowo menambahkan, pihaknya mengerahkan satu unit water mist, satu unit light rescue dan satu unit pompa medium untuk menyedot genangan di lokasi.

"Kita terjunkan 15 tim rescue dibantu satgas SDA dan petugas PPSU," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Antisipasi Musim Hujan Saluran di Petojo Selatan Dikeruk

Antisipasi Genangan, Saluran di Petojo Selatan Dibersihkan

Senin, 10 September 2018 2442

 Dua Sungai di Jakbar Dipasang Sheetpile

Pemkot Jakbar Normalisasi Sungai dan Saluran

Rabu, 29 Agustus 2018 3005

Saluran Penghubung Jl Raya Meruya Selatan Dikuras

Saluran Penghubung Jl Raya Meruya Selatan Dikuras

Senin, 10 September 2018 3451

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks