Bank Sampah Induk Satu Hati Raih Omzet Rp 4,1 Miliar Dalam Satu Tahun

Senin, 10 September 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 4596

Bank Sampah Induk Satu Hati Raih Omzet Rp 4,1 Miliar Dalam Satu Tahun

(Foto: doc)

Selama satu tahun, Agustus 2017 - 2018, Bank Sampah Induk Satu Hati yang dikelola Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat, berhasil meraih omzet hingga Rp 4,1 miliar.

Sementara dari Agustus 2017 hingga 2018 omzet sekitar Rp 4,1 miliar

Kasudin LH Jakarta Barat, Edi Mulyanto mengatakan, setiap harinya  Bank Sampah Induk Satu Hati menampung sekitar 820 ton sampah anorganik dari 775 bank sampah unit yang tersebar di delapan wilayah kecamatan.

"Omzet  Bank Sampah Induk Satu Hatu sejak Januari hingga Agustus 2018 telah mencapai Rp 2,6 miliar. Sementara dari Agustus 2017 hingga 2018 omzet sekitar Rp 4,1 miliar," ujarnya, Senin (10/9).

Dia menambahkan, total nasabah dari 775 bank sampah unit di Jakarta Barat hingga saat ini tercatat sebanyak 336.000 warga. Mereka memilah sampah anorganik yang mempunyai nilai ekonomi dan menyetor ke bank sampah unit di wilayah masing-masing.

"Kami mensiagakan 15 truk untuk mengangkut sampah anorganik dari 775 BSU di delapan kecamatan untuk dibawa ke BSI Satu Hati di Komplek Kebersihan DKI," jelasnya.

Edi optimis, jumlah BSU di Jakarta Barat terus bertambah di masa mendatang. seiring dengan tumbuhnya kesadaran warga memilah sampah anorganik yang memiliki nilai ekonomis .

"Nantinya, pembuangan ke TPA Bantargebang bisa dikurangi secara maksimal," tandas Edi.

BERITA TERKAIT
 DPRD Bangli Kunker ke Sudin LH Jakbar

DPRD Kabupaten Bangli Kunker ke Sudin LH Jakbar

Jumat, 10 Agustus 2018 1999

Pemkab Tanah Laut Gelar Kunker ke Sudin LH Jakbar

Pemkab Tanah Laut Belajar Pengolahan Sampah di Jakbar

Rabu, 20 September 2017 2718

Nasabah Bank Sampah Cipete Utara Lakukan Pencairan Tabungan

Nasabah Bank Sampah Cipete Utara Lakukan Pencairan Tabungan

Rabu, 06 Juni 2018 1879

Tim OECD Kunjungi BSI Satu Hati Jakarta Barat

Delegasi OECD Kunjungi Bank Sampah Induk Satu Hati

Kamis, 10 Mei 2018 2595

Nasabah Bank Sampah Induk di Jakbar Capai 35 Ribu

Nasabah Bank Sampah Induk di Jakbar Capai 35 Ribu

Rabu, 18 April 2018 2517

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks