Minggu, 09 September 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2420
(Foto: doc)
Plh Wali Kota Jakarta Barat, M Zein mengatakan, pihaknya masih terus berupaya mencari lahan untuk pembangunan gedung Kelurahan Jembatan Besi.
"Kami masih mencari lahan yang signifikan di kawasan Jembatan Besi untuk pembangunan kantor kelurahan. Semoga bulan ini bisa terealisasi" kata M Zen, Minggu (9/9).
Dia mengungkapkan, untuk pengadaan lahan kantor kelurahan ini sudah dialokasikan anggaran sebesar Rp 40 miliar.
"Anggarannya sudah dinaikkan dari Rp 25 miliar menjadi Rp 40 miliar," jelasnya.
Secara tepisah, Lurah Jembatan Besi, Agus Mulyadi menambahkan, dalam waktu dekat akan menemui dua pemilik lahan di RW 03 dan RW 04 dengan luas lahan 700 dan 1.
000 meter persegi.Kedua lokasi lahan ini, menurut Agus cukup representatif untuk dibangun kantor kelurahan, karena strategis, tidak bermasalah dan bebas banjir.
"Semoga pemilik lahan bersedia menerima penawaran harga apprasial, demi kepentingan publik," tandasnya.