Pemkot Jakut Kaji Solusi Penataan Kolong Tol Pademangan

Selasa, 04 September 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2476

Pemkot Jakut Kaji Solusi Penataan Kolong Tol Pademangan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, tengah mengkaji solusi penataan kawasan permukiman Kampung Walang, RW 02, Kelurahan Ancol, Pademangan.

Mungkin juga kita bikin shelter di lokasi sekitar. Ini masih kita kaji solusinya seperti apa

Rencananya, Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta akan melakukan sodetan dari Long Storage Ancol hingga ke Ciliwung di lahan permukiman warga kolong tol tersebut.

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau mengatakan, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan warga, usai persitiwa kebakaran pada 26 Agustus lalu. Hampir seluruh warga memahami kebutuhan dan mendukung pembuatan sodetan tersebut.

"Rencana akan dibangun sodetan. Masyarakat juga sudah sepakat karena kalau tidak ada sodetan akan banjir," ujar Syamsudin, Selasa (4/9).

Meski begitu, diakui Syamsudin, pihaknya masih mengkaji solusi terbaik penataan bagi warga. Karenanya, sambung Syamsudin, pihaknya terus berupaya berkoordinasi dengan stakeholder terkait seperti pengelola jalan tol dan kereta api untuk mencari solusi bagi warga.

"Mungkin juga kita bikin shelter di lokasi sekitar. Ini masih kita kaji solusinya seperti apa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin SDA Buat Crossing Saluran Baru di Kwitang

Sudin SDA Jakpus Buat Sodetan di Jalan Gang Kembang X

Senin, 25 Juni 2018 2123

 Proses Pembuatan Sodetan di Jl Rawa Sawah Mencapai 60 Persen

Proses Pembuatan Sodetan di Jl Rawa Sawah Capai 60 Persen

Jumat, 16 Februari 2018 1658

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks